Meski Cetak Gol, Moise Kean Dinilai Tak Tampil Sebaik Biasanya

Penulis: Rei Darius
Senin 25 Nov 2024, 16:54 WIB
Moise Kean

Moise Kean dinilai tak tampil sebaik biasanya meski mencetak gol untuk Fiorentina (Image: Fiorentina)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih Fiorentina, Raffaele Palladino, menilai bahwa Moise Kean tidak bermain sebaik biasanya meski berhasil mencetak sebuah gol dalam kemenangan atas Como.

La Viola melanjutkan petualangannya di Serie A setelah jeda internasional November dan berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-0 atas Como.

Gol-gol dari Yacine Adli dan Moise Kean menjadi pembeda di Stadio Giuseppe Sinigaglia pada Minggu (24/11) malam WIB, namun pelatih Raffaele Palladino tak ingin hanya menyanjung para pencetak gol.

Palladino juga mengulas peran David De Gea, yang mampu melakukan penyelamatan seakan dia masih berusia 20 tahun.

Sebab, eks kiper Manchester United yang kini berusia 34 tahun itu melakukan tiga penyelamatan beruntun dalam suatu momen melawan Como.

Selain itu, Lucas Beltran dan Riccardo Sottil juga membuat perbedaan, meski tidak tercantum sebagai pencetak gol Fiorentina.

Meski mencetak gol, penampilan Kean tetap dikritisi oleh Palladino, yang menyebut eks penyerang Juventus itu tidak tampil dengan sebaik biasanya.

Kendati begitu, dia tetap menghargai sang striker berusia 24 tahun yang telah mengukir gol pada empat laga terakhirnya di Serie A.

"Moise sebenarnya tidak menampilkan performa terbaiknya hari ini, namun dia mencetak gol tampaknya ini yang membuat semua orang tertarik," kata Palladino kepada DAZN seusai laga.

"Kami bekerja keras bersamanya dalam latihan dan pujian harusnya diberikan kepadanya, karena dia memberikan upaya dan kini memetik hasilnya. Dia bisa dan harus terus berkembang."

Artikel Tag: Moise Kean, Fiorentina, Como, Raffaele Palladino

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/meski-cetak-gol-moise-kean-dinilai-tak-tampil-sebaik-biasanya
88  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini