Mengenal Jonas Rouhi, Bek Muda Juventus yang Diorbitkan Thiago Motta
Berita Liga Italia: Pelatih Juventus, Thiago Motta, telah mengonfirmasi bahwa Jonas Rouhi akan melakoni laga pertamanya sebagai starter dalam pertandingan kontra Genoa, Sabtu (28/9) malam ini WIB.
Itu bukan debut untuk sang pemain berusia 20 tahun, namun itu akan menjadi kesempatan pertama bagi pemain asal Swedia itu untuk menjadi starter bagi tim senior Si Nyonya Tua.
Dalam konferensi pers pada hari Jumat (27/9) kemarin, Thiago Motta secara mengejutkan membeberkan keseluruhan line-up yang akan diturunkan olehnya dalam laga kontra Genoa.
Salah satu di antaranya adalah mengonfirmasi kehadiran bek kiri berusia 20 tahun Jonas Rouhi dalam starting line-up.
Dia bukan sepenuhnya nama baru karena sudah melakoni debutnya dalam kemenangan 3-0 atas Hellas Verona di Serie A pada Agustus lalu, ketika diturunkan sebagai pemain pengganti.
Dibesarkan di Akademi IF Bronna di Swedia, Rouhi masuk sistem akademi Juventus pada 2020 dengan memperkuat tim U-16.
Dia adalah seorang pemain berkaki kiri, tak ayal jika daerah operasinya adalah bek kiri, dengan tinggi 183 sentimeter.
Di level junior, Rouhi telah melakoni lebih dari 100 pertandingan, termasuk 54 bersama tim U-19 dan 30 lainnya bersama tim Next Gen yang berlaga di kasta ketiga Liga Italia, Serie C.
Rouhi mengukir dua gol dan dua assist bersama Next Gen, dan dipromosikan ke tim senior pada musim panas tahun ini setelah menandatangani perpanjangan kontrak dan berlatih bersama tim senior di sepanjang musim panas.
Dia akan menjadi pemain ketiga dari tim Next Gen yang diperkenalkan Motta kepada publik setelah Samuel Mbangula dan Nicolo Savona.
Artikel Tag: Jonas Rouhi, Juventus, Thiago Motta, Genoa
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/mengenal-jonas-rouhi-bek-muda-juventus-yang-diorbitkan-thiago-motta
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini