Media Meksiko Klaim Santiago Gimenez Cuma Ditawar 20 Juta Euro

Penulis: Uphit Kratos
Selasa 28 Jan 2025, 20:45 WIB
Santiago Gimenez

Santiago Gimenez

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Media Belanda dan Meksiko kompak beritakan tawaran AC Milan untuk Santiago Gimenez hanya sebesar 20 juta Euro, bukan 30 juta Euro seperti klaim di Italia.

Feyenoord dikabarkan mematok harga sekitar 40 juta Euro untuk melepas Santiago Gimenez. Namun harga tersebut dianggap cukup masuk akal mengingat dia telah mencetak 15 gol dengan tiga assist hanya dalam 18 laga kompetitif sejauh musim ini.

Catatan tersebut sudah termasuk empat gol dalam empat penampilan Liga Champions, melawan Manchester City, Sparta Praha, dan dua gol saat mereka secara mengejutkan berhasil mengalahkan Bayern Munich dengan skor 3-0.

Laporan sebelumnya mengabarkan jika tawaran Milan sebesar 30 juta Euro plus bonus untuk pemain berusia 23 tahun tersebut telah ditolak oleh Feyenoord, sehingga mau tidak mau pihak rossoneri harus segera meningkatkan negosiasi.

Namun kabar dari media Meksiko, Circulo AM dan media Belanda, Voetbal International, mengklaim jika tawaran pembukaan Milan hanya 20 juta Euro ditambah potongan 10 persen dari penjualan yang pemain di masa mendatang.

Itu dianggap sangat rendah bagi pihak Belanda dan membuat kecil kemungkinan mereka dapat menemukan harga yang tepat sebelum batas waktu bursa transfer musim dingin yang berlaku hingga tanggal 3 Februari.

Ada dugaan lain jika tawarannya adalah 20 juta Euro yang dibagi dalam empat kali angsuran, yang juga tidak akan cukup bagi klub Eredivisie tersebut untuk bersedia melepas pemain internasional Meksiko tersebut.

Artikel Tag: Santiago Gimenez

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/media-meksiko-klaim-santiago-gimenez-cuma-ditawar-20-juta-euro
332  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini