Media Italia: Antonio Conte dan De Laurentiis ‘Damai’ Hingga Akhir Musim

Penulis: Uphit Kratos
Rabu 23 Apr 2025, 02:00 WIB
Antonio Conte

Antonio Conte

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Media Italia klaim gencatan senjata Antonio Conte dan Aurelio De Laurentiis akan berjalan hingga akhir musim, sebelum keduanya duduk kembali bernegosiasi.

Ketegangan meningkat di Napoli setelah Antonio Conte mengeluh tentang manajemen klub sebelum dan sesudah kemenangan 1-0 atas AC Monza, yang akhirnya membuat Il Partenopei naik kembali ke puncak klasemen, dengan poin yang sama dengan Inter.

Presiden Aurelio De Laurentiis membalas pernyataan pelatihnya tersebut sebelum pertandingan, dengan mengatakan jika klaim Conte dapat menciptakan kegelisahan.

Akan tetapi, pelatih asal Italia itu memperingatkan setelah kemenangan di Monza bahwa ia tidak dapat hidup hanya dengan keajaiban daripada perencanaan. Hal yang membuat situasi dianggap sangat memanas.

Edisi cetak La Gazzetta dello Sport memprediksi jika ketegangan antara pelatih dan presiden klub tersebut akan berakhir selama sisa musim ini, karena Partenopei harus fokus pada perburuan gelar, mengingat kini hanya tersisa 5 pertandingan lagi.

Namun, ini tidak berarti masa depan Conte di klub sudah diputuskan. Meski kontraknya akan berakhir pada tahun 2027, namun spekulasi kepergiannya dari Naples diperkirakan akan semakin menguat seiring dengan tegangan tersebut.

Lebih lanjut lagi, De Laurentiis akan menggelar pertemuan dengan Conte di akhir musim untuk membahas masa depan sang pelatih.

Sejauh ini, beberapa rumor menyebut jika Conte menjadi incaran AC Milan untuk menggantikan Sergio Conceicao dan Juventus yang kemungkinan besar akan berpisah dengan Igor Tudor.

Artikel Tag: Antonio Conte

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/media-italia-antonio-conte-dan-de-laurentiis-damai-hingga-akhir-musim
244  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini