Matthijs de Ligt Siap Adaptasi dengan Taktik Ruben Amorim

Penulis: Demos Why
Selasa 12 Nov 2024, 15:52 WIB
Matthijs de Ligt.

Matthijs de Ligt. (Foto: Simon Stacpoole/Offside)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Bek Manchester United, Matthijs de Ligt, memastikan kesiapannya untuk beradaptasi dengan formasi tiga bek yang biasa dipakai oleh Ruben Amorim.

Ruben Amorim telah tiba di Manchester pekan ini untuk memulai perannya sebagai manajer baru Manchester United dengan kontrak yang mengikatnya hingga 2027. Debutnya akan berlangsung pada 24 November mendatang saat menghadapi Ipswich Town, membawa harapan perubahan besar di klub. Kehadirannya diharapkan membawa angin segar dalam strategi tim, menggantikan filosofi permainan yang sebelumnya diterapkan oleh Erik ten Hag.

Amorim dikenal dengan formasi tiga bek yang konsisten ia gunakan selama empat musim bersama Sporting Lisbon, dan ia diperkirakan akan langsung menerapkan pola serupa di Old Trafford. Meski beberapa pemain mungkin perlu waktu untuk menyesuaikan diri dengan perubahan ini, Matthijs de Ligt optimistis bahwa ia bisa cepat beradaptasi dengan gaya permainan yang diusung pelatih asal Portugal tersebut.

"Saya pernah bermain dengan formasi tiga bek untuk tim nasional, tetapi juga di Juventus dan Bayern. Pada akhirnya seperti saat melawan Leicester, kami bermain dengan penguasaan bola menggunakan tiga bek, jadi mari kita lihat apa yang terjadi," ujar De Ligt seperti dikutip Mirror.

"Saya pikir tiga bek atau empat bek, secara umum sama saja, yang penting adalah bagaimana tim ini dibentuk. Anda bisa bermain dengan formasi tiga bek, tetapi jika semuanya tidak kompak dan semua orang melakukan tugasnya sendiri, maka itu akan sangat sulit, sama halnya dengan empat bek."

"Saya pikir skuad ini mampu melakukan segalanya, tiga bek, empat bek, seperti yang saya katakan, yang terpenting adalah bagaimana kami bermain bersama, bagaimana kami membentuk formasi bersama. Melawan Leicester misalnya, kami bermain sebagai empat bek, tetapi saat menguasai bola kami bermain dengan tiga bek, jadi kami harus terbiasa dan jika kami bermain bersama, itu akan selalu lebih mudah," pungkasnya.

Artikel Tag: Matthijs de Ligt, Manchester United, Ruben Amorim

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/matthijs-de-ligt-siap-adaptasi-dengan-taktik-ruben-amorim
212  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini