Masih Cari Kiper Baru, Inter Bidik Bartlomiej Dragowski
Berita Liga Italia: Masih berburu suksesor Samir Handanovic, Inter Milan kini mengarahkan bidikan ke kiper Fiorentina, Bartlomiej Dragowski.
Pencarian Inter Milan untuk menemukan kiper baru sebagai suksesor Samir Handanovic masih belum berhenti. Selain Marco Silvestri dari Hellas Verona, Nerazzurri kini mulai memalingkan pandangan kepada kiper Fiorentina, Bartlomiej Dragowski.
Menurut Tuttosport, pemain asal Polandia dianggap sebagai pilihan menarik karena pengalamannya sebagai kiper utama. Selain itu, usia Dragowski pun masih tergolong muda, sehingga cukup ideal dijadikan sebagai penerus Handanovic.
Untuk mendapatkan Dragowski, Nerazzurri dilaporkan akan menawarkan Stefano Sensi. Kedua pemain dinilai punya harga pasar yang sama, sehingga Inter tidak perlu mengeluarkan uang tambahan untuk mendapatkan sang pemain.
Namun masalahnya, pihak Fiorentina tidak memasukkan Sensi sebagai pemain yang dianggap menarik. Di sisi lain, pelatih Simone Inzaghi pun memasukkan mantan pemain Sassuolo tersebut ke dalam daftar pemain yang dievaluasi.
Peran Sensi bisa sangat vital di lini tengah Inter, terutama setelah Christian Eriksen diragukan bisa kembali bermain sepakbola. Sementara di sisi lain, mantan pemain Sassuolo tersebut sangat rentan dengan cedera.
Selain Sensi, Inter bisa menawarkan Ionut Radu dan Zinho Vanheusden sebagai bagian dari kesepakatan. Radu dianggap belum teruji dan Inter lebih cenderung untuk menjualnya. Terlebih saat ini Inter sudah punya Alex Cordaz sebagai kiper ketiga.
Sementara untuk Vanheusden, bek muda asal Belgia tersebut pernah jadi incaran Fiorentina. Namun masalahnya, Inter harus menyiapkan uang tebusan untuk bisa membawa pemain 21 tahun tersebut kembali ke Giuseppe Meazza.
Artikel Tag: Bartlomiej Dragowski, Inter Milan, Samir Handanovic
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/masih-cari-kiper-baru-inter-bidik-bartlomiej-dragowski
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini