Masa Depan Diragukan, Gelandang Lazio Ingin Buktikan Diri Pada Baroni

Penulis: Vina Enza
Selasa 25 Jun 2024, 12:13 WIB
Gelandang Lazio

Danilo Cataldi (foto:twitter)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Gelandang Lazio, Danilo Cataldi masa depannya di ibukota Italia diragukan namun pemain asal Italia tersebut ingin membuktikan diri sekali lagi di bawah kepelatihan Marco Baroni yang akan dimulai pada 2024/25 mendatang.

Ada keraguan mengitari masa depan Danilo Cataldi di Lazio, namun sang gelandang ingin sekalu membuktikan diri sekali lagi. Dalam beberapa pekan kabar menyebutkan bahwa The Aquile ingin menjual pemain 29 tahun tersebut musim panas ini dan telah menghubungi Torino guna menjajaki kemungkinan transfer.

Sedangkan Granata belum benar-benar ingin merekrutnya, rencananya adalah mencobanya lagi dalam beberapa bulan lagi. Cataldi menjadi pemain terpinggirkan di era Maurizio Sarri dan Igor Tudor di musim 2023/24 dengan hanya tampil selama 1372 menit dalam 28 pertandingan Serie A dan hanya mencetak satu gol saja di periode tersebut.

Seperti dilansir Corriere dello Sport menyebutkan bahwa Cataldi yang saat ini berlibur di Sardinia namun tetap bekerja keras dengan trainer pribadinya guna memastikan kebugarannya dalam kondisi terbaik menjelang kamp latihan pramusim.

Pemain 29 tahun tersebut ingin meninggalkan Biancocelesti musim panas ini dan sangat ingin membuktikan diri pada Marco Baroni di Auronzo di Cadore, di mana dia akan memperjuangkan tempatnya sekali lagi.

Cataldi merupakan produk akademi The Aquile dan telah sembilan musim bergabung bersama klub ibukota Italia sang gelandang menorehkan 246 penampilan dan menyumbangkan 10 gol di semua kompetisi.

Artikel Tag: Lazio, Danilo Cataldi, Marco Baroni

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/masa-depan-diragukan-gelandang-lazio-ingin-buktikan-diri-pada-baroni
2255  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini