Manuel Locatelli Jadi Starter, Thiago Motta Beri Penjelasan

Penulis: Rei Darius
Sabtu 09 Nov 2024, 12:00 WIB
Manuel Locatelli

Manuel Locatelli belakangan jadi starter di Juventus (Image: Juventus)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih Juventus, Thiago Motta, memberi penjelasan tentang keputusannya untuk memainkan Manuel Locatelli sebagai starter belakangan ini.

Bianconeri akan melakoni laga bertajuk Derby della Mole tersebut di kandangnya, Allianz Stadium, Turin, dengan harapan untuk kembali ke jalur kemenangan setelah ditahan Lille dengan skor 1-1 pada pentas Liga Champions di tengah pekan.

Laga terkini mereka di Serie A berakhir dengan kemenangan pada saat melawat ke markas Udinese pekan lalu, dengan keberhasilan meraih kemenangan dengan skor 2-0.

Namun, itu merupakan satu-satunya kemenangan yang diraih oleh Juventus dari lima laga terakhir di semua ajang.

Danilo adalah kapten Juve, namun dia tampil buruk belakangan dan bisa dicadangkan lagi untuk laga melawan Torino.

Manuel Locatelli telah menjadi kapten pada dua laga terakhir melawan Udinese dan Lille. Dia mungkin bakal menjadi kapten lagi pada partai derbi melawan Toro.

Pelatih Thiago Motta menjelaskan bahwa itu merupakan buah dari kerja kerasnya. Locatelli disebut bereaksi dengan baik saat tidak dimainkan, dan membuktikan diri bisa berjuang.

"Itu adalah hak untuknya. Dia tidak bahagia ketiak tidak bermain, namun dia bereaksi dengan positif, dan hasrat untuk berjuang," kata Motta, dikutip dari Football-Italia.

"Dia merespons dengan tepat dan saya pikir dia bisa menjadi lebih baik lagi. Dia ingin bermain dan punya persaingan sehat dalam latihan. Dia ingin menunjukkan bahwa dia mampu menjadi starter dan dia melakukannya karena dia pantas untuk itu."

Artikel Tag: Manuel Locatelli, Juventus, Thiago Motta

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/manuel-locatelli-jadi-starter-thiago-motta-beri-penjelasan
304  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini