Manchester United Resmi Pinjamkan Dylan Levitt Ke Dundee United
Berita Transfer: Manchester United telah meminjamkan gelandang tim U-23 mereka, Dylan Levitt ke Dundee United yang bermain di Scottish Premiership.
Musim lalu Dylan Levitt tak banyak mendapat banyak kesempatan bermain saat dipinjamkan ke Charlton di League One dan Istra 1961 di liga utama Kroasia, total dia hanya tampil dalam 14 kali laga tanpa sekalipun terlibat dalam gol.
Namun setelah tampil impresif saat pramusim bersama Setan Merah, kini Levitt jelas mengharapkan menit bermain konsisten bersama tim barunya.
Transfer Levitt ke Dundee United tersebut diumumkan lewat situs resmi klub pada Jumat (20/8). Dan dia sudah bisa melakukan debutnya bersama tim barunya pada Minggu (22/8) saat Dundee bertemu St Johnstone.
Lewat akun Twitternya, Levitt mengaku senang dengan transfernya dan sudah tak sabar untuk segera bermain, “Sangat senang bisa bergabung dengan @dundeeunitedfc dalam transfer peminjaman, sudah tak sabar untuk memulai.”
Levitt menghabiskan musim panas ini bersama timnas Wales, berkompetisi dalam Euro, dan sekali tampil sebagai pemain pengganti sebelum timnya terelimiasi di babak 16 besar.
Levitt sendiri sudah 9 kali tampil bersama Wales sejak debutnya pada laga kontra Finlandia dalam Nations League tahun lalu.
Tentang transfer Levitt, pelatih Dundee, Thomas Court, mengatakan, “Dylan adalah seorang gelandang serba bisa yang senang bermain sepak bola mengontrol dan memberi assist untuk para penyerang, dia adalah seorang pemain muda dengan ambisi untuk bermain di level top.
“Saya percaya dia mampu bermain bersama gelandang kami yang lain, tapi dia membawa sesuatu yang berbeda, yang akan memberi kami opsi yang lebih baik dan fleksibilitas lebih untuk musim ini.”
Artikel Tag: Manchester United, Dylan Levitt, Dundee United
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/manchester-united-resmi-pinjamkan-dylan-levitt-ke-dundee-united
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini