Manchester United Konfirmasi Lepas Matej Kovar ke Bayer Leverkusen
Berita Transfer: Manchester United melalui laman resmi mereka mengonfirmasi bahwa Matej Kovar telah bergabung dengan Bayer Leverkusen secara permanen pada musim panas ini.
Terjawab sudah terkait teka-teki masa depan Kovar di Man United. Pasalnya, melalui laman resmi mereka, Setan Merah mengonfirmasi telah melepas Kovar ke Leverkusen dengan kesepakatan permanen.
"Lulusan Akademi Manchester United, Matej Kovar, telah bergabung dengan Bayer Leverkusen dengan status transfer permanen, dengan tunduk pada izin internasional," tulis pernyataan resmi klub.
Kepergian kiper asal Ceko ke klub Bundesliga tersebut mengakhiri lima setengah tahun kebersamaannya dengan the Red Devils, setelah bergabung dengan United pada Januari 2018 dari FC Slovacko.
Kovar menjadi pemain reguler di bawah mistar gawang tim U-21 Man United, mencatatkan hampir 50 penampilan di Premier League 2. Dia juga tampil di UEFA Youth League sebanyak enam kali untuk tim U-19.
Awal tahun ini, ia mengoleksi medali juara liga di Republik Ceko di akhir musim pinjamannya bersama Sparta Prague. Dia sebelumnya mendapatkan pengalaman senior selama enam bulan bersama Swindon Town.
Meskipun pemain berusia 23 tahun itu tidak tampil di tim utama United, ia sempat bermain dalam dua pertandingan persahabatan senior musim panas ini. Setelah masuk pada babak kedua dalam kemenangan pembukaan pra-musim kami, 2-0 atas Leeds United di Oslo, ia bermain penuh selama 90 menit dan mencatatkan clean sheet saat tim arahan Erik ten Hag mengalahkan Lyon 1-0 di Edinburgh.
Kovar juga berada di bangku cadangan pada dua laga persahabatan terakhir, di Old Trafford saat menjamu Lens dan menghadapi Athletic Bilbao di Dublin.
Artikel Tag: Matej Kovar, Manchester United, Bayer Leverkusen
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/manchester-united-konfirmasi-lepas-matej-kovar-ke-bayer-leverkusen
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini