Manajemen Persib Ingatkan Bobotoh Hukuman Mulai Berlaku

Suasana Stadion Si Jalak Harupat ketika Persib mengalahkan PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025
Berita Liga 1 Indonesia: Manajemen Persib meminta agar Bobotoh tidak memaksakan diri hadir ke stadion saat menjamu Persebaya. Ini karena sanksi larangan menggelar laga tanpa penonton sudah berlaku.
Maung Bandung akan menghadapi Bajul Ijo pada laga pekan ke-8 Liga 1 2024/2025. Pertandingan ini akan dimainkan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (18/10/2024) mendatang pukul 15.30 WIB.
Pertandingan ini dipastikan digelar tanpa penonton buntut dari sanksi yang diberikan Komite Disiplin (Komdis) PSSI terhadap Persib. Sanksi ini diberikan akibat ada ulah tidak terpuji suporter saat menjamu Persija pada pekan ke-6 lalu.
Saat itu, ada penyalaan flare dan pelemparan botol plastik saat pertandingan. Setelah laga, sejumlah penonton masuk ke lapangan untuk menyerang steward hingga banyak korban luka-luka dan dibawa ke rumah sakit.
Dampaknya adalah Komdis memberikan hukuman dua laga kandang tanpa penonton bagi Maung Bandung. Lalu tiga laga kandang berikutnya, ada penutupan tribun Utara dan Selatan. Sanksi lainnya adalah denda senilai Rp. 295 juta.
Andang Ruhiat selaku Vice President Operation PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) mengingatkan bahwa sanksi ini sudah berlaku. Dia meminta agar Bobotoh bisa menghormati keputusan ini dan tidak memaksakan diri hadir ke stadion.
"Sanksi larangan menggelar pertandingan dengan penonton mulai berlaku dalam laga kandang Persib melawan Persebaya. Mari hormati keputusan sanksi Komdis PSSI itu," kata Andang Ruhiat, Rabu (16/10).
Andang menegaskan, kehadiran Bobotoh dan suporter Persebaya di Stadion Si Jalak Harupat merupakan bentuk pelanggaran lain. Yang nantinya ini bisa menghadirkan sanksi berikutnya, baik untuk klub maupun Bobotoh dan suporter Persebaya.
Artikel Tag: Persib, persebaya, Andang Ruhiat
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/manajemen-persib-ingatkan-bobotoh-hukuman-mulai-berlaku
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini