Main Tandang Lebih Dulu, Pelatih Bhayangkara Sebut Persiapan Tim Terganggu
Berita Liga 1 Indonesia : Bhayangkara FC akan meladeni Persib yang bertindak sebagai tuan rumah pada Minggu (30/6) sore. Hasil positif dibidik oleh The Guardian meski secara persiapan mereka tidak sebaik skuat Maung Bandung.
Skuat asuhan Angel Alfredo Vera itu harus bermain pada tengah pekan ini melawan Persela. Mereka pun dihadapkan kendala soal perizinan stadion Patriot Candrabhaga yang sebenarnya menjadi kandang mereka.
Seharusnya laga ini digelar di Bekasi tapi harus ditukar oleh pihak PT. LIB menjadi Persib yang bermain kandang lebih dulu. Itu karena Polisi tidak memberi rekomendasi izin karena fokus mengamankan kawasan Ibu Kota dan sekitarnya.
Vera pun mengakui persiapan timnya tidak maksimal karena satu hari untuk berlatih hilang. Lantaran mereka mengisi agenda itu dengan perjalan menuju Bandung yang tentu menguras energi dari pemainnya.
"Ya mungkin karena kita main terlalu dekat dan mungkin hilang satu hari latihan karena perjalanan. Itu yang mungkin membuat persiapan kami sedikit menggangu," ujar Vera dalam jumpa pers jelang laga.
Namun dia enggan menghabiskan waktu untuk mengeluh dan lantas meminta anak asuhnya untuk siap meladeni Persib di kandangnya. "Tapi (keputusan) sudah berubah seperti itu, kita harus ikut, mau tidak mau kita di sini untuk pertandingan," lanjutnya.
Bhayangkara sendiri akan menghadapi Persib yang sedang dalam tren kurang baik. Tiga laga terakhir yang dua diantaranya itu digelar di Bandung gagal ditutup dengan kemenangan. Namun dia menegaskan catatan itu tidak menggaransi timnya akan menang.
"Saya pikir semua pertandingan itu berbeda jadi beda lawannya itu mainnya akan beda juga. Semua pertandingan di lapangan ya pasti tidak sama satu dengan yang lain," tutup pelatih asal Argentina tersebut.
Artikel Tag: Angel Alfredo Vera, Bhayangkara FC, Persib
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/main-tandang-lebih-dulu-pelatih-bhayangkara-sebut-persiapan-tim-terganggu
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini