Luis Enrique Sudah Mulai Persiapkan PSG untuk Laga Final Coupe de France
Berita Liga Prancis: Paris St Germain (PSG) telah mengamankan gelar Ligue 1, sehingga Luis Enrique akan memanfaatkan dua pertandingan liga terakhir mereka sebagai persiapan untuk final Coupe de France.
PSG kalah di kandang oleh Nice di awal musim, dan bertandang ke lawan yang sama pada hari Rabu (15/05) untuk pertandingan liga terakhir mereka, namun sang manajer lebih mementingkan final Coupe de France melawan Olympique Lyonnais daripada balas dendam.
"Tidak, sejujurnya tidak sama sekali, ini bukan tentang balas dendam, mereka bermain sangat baik," kata Luis Enrique pada konferensi pers, Selasa (14/05).
"Saya ucapkan selamat pada mereka saat itu, tidak ada keinginan balas dendam.
"Mereka termotivasi penuh karena berusaha bermain di kompetisi Eropa musim depan. Bagi kami, situasinya terkait dengan final Coupe de France. Semua orang di sini harus termotivasi. Setiap pertandingan di klub ini penting, tidak ada pertandingan persahabatan."
PSG kalah dalam pertandingan liga kedua mereka musim ini pada hari Minggu (12/05) di kandang dari Toulouse, tetapi masih belum terkalahkan di laga tandang sepanjang Ligue 1 musim ini. Sekali lagi, Enrique tidak peduli dengan statistik ini.
"Saya tidak ambil pusing soal itu," kata mantan pelatih Celta Vigo, AS Roma, Barcelona dan tim nasional Spanyol tersebut.
"Yang penting adalah para pemain yang bermain melakukan tugasnya dengan baik dan mewakili ibu kota Prancis serta para penggemar dengan cara terbaik."
Artikel Tag: Luis Enrique, PSG, Coupe de France
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/luis-enrique-sudah-mulai-persiapkan-psg-untuk-laga-final-coupe-de-france
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini