Lima Pencetak Gol Berbeda, Arne Slot Puas dengan Kolektivitas Liverpool

Penulis: Demos Why
Senin 30 Des 2024, 18:43 WIB
Arne Slot.

Arne Slot. (Foto: Crystal Pix/MB Media/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Liverpool, Arne Slot, mengaku puas usai timnya memiliki lima pencetak gol berbeda saat mereka mengalahkan West Ham United.

Liverpool mendapatkan hasil yang benar-benar memuaskan pada lanjutan pertandingan pekan ke-19 Premier League. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas West Ham United di London Stadium, Senin (30/12) dini hari WIB, the Reds berhasil meraih kemenangan dengan skor telak 0-5. Adapun lima gol kemenangan the Reds masing-masing dicetak oleh Luis Diaz, Cody Gakpo, Mohamed Salah, Trent Alexander-Arnold an Diogo Jota.

Arne Slot merasa sangat puas dengan kemenangan timnya, dan salah satu alasan utamanya adalah fakta bahwa lima gol yang dicetak oleh The Reds berasal dari lima pemain berbeda. Baginya, hal ini mencerminkan kekuatan kolektif dan keseimbangan tim dalam menyerang. Slot menilai bahwa keberagaman pencetak gol adalah tanda positif, karena menunjukkan bahwa timnya tidak bergantung hanya pada satu pemain untuk mencetak gol meski tak memungkiri bahwa ujung tombak tim yang bisa mencetak lebih banyak gol juga tak kalah penting.

"Saya suka melihat hal ini karena jika Anda hanya mengandalkan satu pemain dalam hal gol, hal itu tidak terlalu membantu, meskipun itu juga bagus untuk memiliki pemain yang bisa mencetak banyak gol," ujar Slot seperti dilansir dari laman resmi klub.

"Namun, melihat para pemain lain mencetak gol dan mengancam gawang lawan juga sangat menyenangkan. Bukan hanya pemain yang mencetak gol, saya pikir proses menuju gol tersebut juga sangat positif dari sudut pandang kami."

Artikel Tag: Arne Slot, Liverpool, West Ham United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lima-pencetak-gol-berbeda-arne-slot-puas-dengan-kolektivitas-liverpool
213  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini