Legenda Chelsea Respons Seruan 'Tutup Mulut' dari Nicolas Jackson
Berita Liga Inggris: Legenda Chelsea, John Obi Mikel, merespons tegas setelah mendapat seruan 'tutup mulut' dari Nicolas Jackson. Jackson melontarkan komentar tersebut setelah mencetak gol dalam kemenangan impresif 6-2 The Blues atas Wolves akhir pekan lalu.
Nicolas Jackson, yang bergabung dengan Chelsea dari klub La Liga Villarreal dengan nilai transfer 32 juta poundsterling setahun yang lalu, jelas merasa terganggu oleh kritik John Obi Mikel setelah laga pembuka musim melawan Manchester City. Dalam pertandingan itu, The Blues kalah dari juara bertahan Premier League tersebut.
Berbicara kepada beIN SPORTS setelah menyaksikan kekalahan mantan klubnya, Obi Mikel menyampaikan kritik terhadap penyelesaian akhir Jackson. “Kami bermain cukup baik, tapi tidak sempurna. Kami menciptakan peluang, namun tidak bisa memanfaatkannya dengan baik,” ujar Mikel. “Sebagai contoh, cara Jackson menyelesaikan peluang – meskipun dia offside, cara dia menggocek beberapa pemain dan cara dia menendang bola! Kami membutuhkan striker yang tahu bagaimana mencetak gol, dan itu yang tidak kami miliki saat ini.”
Jackson, yang mencetak 17 gol dalam 44 penampilan pada musim pertamanya di Chelsea, tidak tinggal diam atas kritik tersebut. Usai kemenangan atas Wolves pada Ahad (25/8) lalu, Jackson melalui media sosial meminta Mikel untuk 'tutup mulut' dan berhenti berbicara buruk. "Jangan bicara omong kosong, kami berjuang keras untuk Afrika," tulisnya sambil menandai Mikel.
Menyikapi respons keras tersebut, Mikel kemudian menegaskan bahwa ia hanya memberikan pendapat jujurnya dan berharap Jackson bisa sukses di Stamford Bridge. "Saya sangat menyukai dia sebagai pemain sepak bola. Saya tidak pernah mengatakan dia pemain buruk. Saya hanya mengatakan bahwa kualitas penyelesaiannya belum matang," ungkap Mikel dalam podcast The Obi One.
"Saya ingin melihatnya berhasil di Premier League, terutama di klub besar seperti Chelsea yang pernah memiliki striker hebat dari Afrika, seperti Didier Drogba," tambahnya. "Jika dia bermain baik, saya akan memujinya. Jika ada sesuatu yang perlu diperbaiki, saya akan mengatakannya. Jika dia mencetak gol setiap minggu dan menyuruh saya diam, saya akan terima itu."
Artikel Tag: Nicolas Jackson, John Obi Mikel, Chelsea
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/legenda-chelsea-respons-seruan-tutup-mulut-dari-nicolas-jackson
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini