Leg Pertama Perempat Final Liga Europa: Bodo/Glimt 2-0 Lazio

Penulis: Depe Ptr
Jumat 11 Apr 2025, 04:26 WIB
Leg Pertama Perempat Final Liga Europa: Bodo/Glimt 2-0 Lazio

Bodo/Glimt via gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Europa: Juara bertahan Liga Norwegia, Bodo/Glimt mengejutkan klub Serie A Italia yaitu Lazio dengan meraih kemenangan yang pantas di leg pertama perempat final Liga Europa musim 2024/25.

Dalam pertandingan yang dimainkan dalam kondisi beku di utara lingkaran Arktik, Bodo/Glimt memimpin melalui penyelesaian jarak dekat Ulrik Saltnes pada menit kedua babak kedua.

Saltnes kemudian mencetak gol keduanya pada menit ke-69 dengan melepaskan bola lob brilian yang melewati kiper Lazio, Christos Mandas setelah menerima umpan dari Jens Petter Hauge. Saltnes nyaris mencetak gol ketiganya pada menit ke-83, namun digagalkan Mandas. Mandas juga tampil gemilang untuk menahan tendangan voli bek Odin Bjortuft di menit akhir.

Kedua gol tersebut mencerminkan dominasi Bodo/Glimt dan tim Norwegia akan mencoba memanfaatkan keunggulan mereka saat kedua tim bertemu Kamis depan (17/04) untuk pertandingan leg kedua di Roma. Di laga ini, para sukarelawan dibutuhkan untuk membersihkan salju dari lapangan sebelum pertandingan dimulai setelah hujan lebat pada Rabu malam (09/04), dan tim tuan rumah memanfaatkan upaya tersebut dengan baik.

Bodo/Glimt tampil di perempat final kompetisi besar Eropa untuk kedua kalinya, setelah kalah agregat 5-2 dari rival sekota Lazio, AS Roma di Liga Konferensi Eropa musim 2021/22. Pada kesempatan itu mereka memenangi leg pertama 2-1 di kandang sebelum menderita kekalahan 4-0 di ibu kota Italia.

Lazio menduduki puncak klasemen pada fase liga di Liga Europa musim ini. Tim yang berada di posisi keenam di klasemen Serie A Italia berharap bisa mencapai semi-final turnamen besar Eropa untuk pertama kalinya sejak mereka dikalahkan oleh Porto asuhan Jose Mourinho di empat besar Piala UEFA musim 2002/03.

Artikel Tag: Liga Europa, Bodo/Glimt, Lazio

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/leg-pertama-perempat-final-liga-europa-bodoglimt-2-0-lazio
257  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini