Lazio vs Inter Milan Siap Dihadiri Lebih Dari 30.000 Fans di Olimpico
Berita Liga Italia: Lebih dari 30.000 fans dikabarkan siap menghadiri pertandingan antara Lazio melawan Inter Milan yang akan berlangsung di Stadio Olimpico pada Sabtu (16/10) malam WIB setelah pembatasan terkait Covid-19 dilonggarkan oleh pemerintah Italia.
Seperti dilansir oleh surat kabar Italia, Corriere dello Sport, pembatasan terkait Covid-19 telah dilonggarkan sedikit yang memungkinkan penonton memenuhi 75 persen kapasitas Stadio Olimpico mulai dari pertandingan pekan ini.
Penggemar Biancocelesti siap menjalani tugas mereka sebagai pemain keduabelas di lapangan di pertandingan yang akan berlangsung Sabtu (16/10) malam WIB melawan Inter Milan dan mereka telah meresponnya dengan baik dengan membeli lebih dari 30.000 tiket yang secara keseluruhan telah terjual antara fans tuan rumah dan tim tamu.
Sementara penjualan tiket akan dilanjutkan hingga Sabtu siang waktu setempat artinya kebanyakan tiket yang tersedia akan dibeli menjelang pertandingan akbar tersebut. Pertandingan Sabtu ini akan menjadi kali pertama pelatih Simone Inzaghi kembali ke Olimpico sejak ia meninggalkan klub untuk bergabung dengan Inter awal tahun ini, pastinya akan menjadi malam yang emosional bagi pelatih 45 tahun asal Italia tersebut.
Sementara itu tim besutan Simone Inzaghi berbekal rekor belum terkalahkan dalam tujuh pertandingan perdana Serie A dengan mencatatkan lima kemenangan dan imbang dua kali melawan Atalanta dan Sampdoria. Sedangkan tim besutan Maurizio Sarri saat ini menempati peringkat keenam klasemen dengan 11 poin terpaut sepuluh poin dari pemuncak klasemen, Napoli.
Artikel Tag: Lazio, Inter Milan, Olimpico
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lazio-vs-inter-milan-siap-dihadiri-lebih-dari-30000-fans-di-olimpico
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini