Lawan Napoli, Francesco Camarda Berpeluang Dimainkan Lagi
Berita Liga Italia: Francesco Camarda diperkirakan akan dimainkan saat AC Milan menjamu Napoli. Rossoneri masih belum bisa memainkan Tammy Abraham dan Luka Jovic.
La Gazzetta dello Sport melaporkan jika striker berusia 16 tahun, Francesco Camarda kemungkinan akan tersedia untuk tim utama AC Milan, ketika mereka menjamu pemuncak klasemen Serie A, Napoli di San Siro.
Camarda merupakan bagian dari skuad Milan Futuro musim ini, tetapi ia ditambahkan ke tim senior saat pelatih Paulo Fonseca membutuhkannya, termasuk saat dia masuk sebagai pemain pengganti dalam pertandingan Liga Champions kemarin.
Peluang Camarda untuk bermain cukup tinggi, terlebih setelah Tammy Abraham dinyatakan masih belum pulih dari cedera bahu, sementara Luka Jovic masih berjuang untuk melawan masalah di pangkal pahanya.
Kedua pemain itu juga tidak ikut bermain saat Milan mengalahkan Club Brugge 3-1 di Liga Champions. Ketika itu, Camarda dimasukkan dari bangku cadangan di babak kedua, menjadi pemain debutan termuda bagi pemain Italia. Di laga tersebut, dia bahkan berhasil mencetak gol, tetapi VAR menganulirnya karena offside.
Milan juga akan bermain tanpa Matteo Gabbia saat melawan Napoli. Bek asal Italia itu mengalami cedera betis saat sesi latihan, sementara Theo Hernández dan Tijjani Reinders akan absen karena skorsing akibat kartu merah.
Untuk mengisi posisi tersebut, Terracciano kemungkinan akan bermain di sisi kiri, sedangkan Fofana kemungkinan akan bermain di lini tengah menggantikan Reinders.
Artikel Tag: Francesco Camarda
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lawan-napoli-francesco-camarda-berpeluang-dimainkan-lagi
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini