Langsung Unjuk Skil, Neuer Puji Debut Aleksandar Pavlovic di Timnas Jerman
Berita Liga Jerman: Gelandang muda andalan Bayern Munich, Aleksandar Pavlovic, berhasil menjalani debutnya bersama Timnas Jerman pada laga melawan Belanda di lanjutan UEFA Nations League 2024/25 di Allianz Arena, Selasa (15/10) dini hari WIB.
Pelatih Julian Nagelsmann memberinya kesempatan untuk tampil sebagai starter melawan Belanda, berduet dengan Angelo Stiller di lini tengah. Meski ia tidak mencetak gol, namun Pavlovic berhasil tampil menawan dan berperan penting atas kemenangan 1-0 yang diraih Jerman pada laga tersebut.
“Saat Anda memainkan pertandingan pertama di tim nasional, sering kali Anda tidak berani melakukan segalanya. Namun Pavlovic berbeda, rasanya seperti ia memainkan pertandingannya yang ke-50 bersama Jerman. Ketenangan, kekejaman, dan keberanian inilah yang dituntut Julian Nagelsmann dari para pemain,” puji Manuel Neuer, dalam wawancaranya bersama Sport Bild.
“Ia ingin setiap orang memiliki keberanian dan menunjukkan kualitas mereka di lapangan. Dan itulah yang dilakukan Pavlovic,” lanjut Neuer, yang juga menjadi rekan Pavlovic di Bayern Munich.
Aleksandar Pavlovic sebenarnya bisa menjalani debutnya lebih awal, tepatnya saat Timnas Jerman melawan Bosnia & Herzegovina pada Sabtu (12/10) yang lalu di
Stadium ‘Bilino Polje’. Akan tetapi, pelatih Julian Nagelsmann mengurungkan niatnya untuk memainkan Pavlovic karena pemain yang kini masih berusia 20 tahun itu mengalami sedikit cedera jelang laga tersebut. Alhasil, Pavlovic hanya menjadi pemain cadangan yang tak dimainkan di laga melawan Bosnia.
Artikel Tag: Aleksandar Pavlovic, Timnas Jerman
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/langsung-unjuk-skil-neuer-puji-debut-aleksandar-pavlovic-di-timnas-jerman
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini