Laga Debut Berakhir Pahit, Dimas Drajad Ingin Cepat Move On
Berita Liga 1 Indonesia: Debut Dimas Drajad bersama Persib berakhir pahit karena menelan kekalahan. Tapi dia tidak mau berkecil hati dan termotivasi membawa Maung Bandung segera bangkit di laga berikutnya.
Menjamu Borneo FC dalam laga kedua fase grup Piala Presiden 2024, tim asuhan Bojan Hodak harus takluk dengan skor 0-1. Pada kesempatan ini, Dimas bermain sejak menit pertama untuk mengisi lini depan tim.
Beberapa peluang didapat stiker 27 tahun ini namun gagal berbuah gol. Dia akhirnya ditarik keluar usai turun minum dan digantikan Ryan Kurnia karena masih dalam proses adaptasi dan pemulihan kondisi.
Berikutnya Persib akan bermain melawan Persis Solo dan butuh kemenangan untuk lolos ke babak semifinal. Motivasi bangkit itu yang diusung mantan penggawan Persikabo 1973 ini untuk menatap laga selanjutnya.
"Saya sebagai pemain mungkin dari hasil kita kalah tapi kita harus tetap maju karena ada pertandingan lagi. Semoga di pertandingan yang selanjutnya kita bisa memberikan kemenangan dan kita akan mengikuti semua instruksi dari pelatih," tutur Dimas Drajad dalam jumpa pers seusai pertandingan di Stadion Si Jalak Harupat, Senin (22/7/2024).
Selain melakoni debut, dia juga akhirnya bisa jadi duet Ciro Alves lagi di lini depan. Mereka bereuni setelah di musim 2019 hingga 2021/2022 jadi rekan satu tim di Persikabo dan punya chemistry yang kuat.
Kombinasi mereka coba dilakukan lagi bersama Persib di laga kontra Borneo FC. Masih ada saling pengertian kedua pemain ini ketika berada di lapangan. Tapi ia menyebut masih perlu diasah lagi agar kembali tajam.
"Tadi kan di pertandingan saya sempat satu-dua sama Ciro, sudah tiga tahun saya tidak bertemu sama dia, sekarang alhamdulillah bisa bermain sama Ciro lagi. Semoga ke depan saya bisa lebih bagus chemistry-nya dan David (da Silva) juga," terang dia.
Dalam kesempatan ini, Dimas Drajad dipasang sebagai winger kanan untuk menjadi trisula bersama David da Silva dan Ciro Alves. Padahal posisi aslinya adalah seorang striker dan bermain di sektor nomor 9.
"Kalau saya selaku pemain harus mendengarkan yang coach katakan. Saya bukan hal baru main di winger, saya sudah pernah main di winger dan ini hal yang wajar," tukasnya.
Artikel Tag: Dimas Drajad, Persib
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/laga-debut-berakhir-pahit-dimas-drajad-ingin-cepat-move-on
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini