Kontra Arema FC, Madura United Berpeluang Kembali Diperkuat Odemwingie
Berita Liga 1 Indonesia: Madura United kemungkinan besar sudah akan kembali diperkuat penyerang andalannya, yaitu marquee player Peter Odemwingie kala menjamu Arema FC pada lanjuta Liga 1/2017 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Mingg (10/9) malam.
Penyerang asal Nigeria itu dalam beberapa pertandingan terakhir memang harus absen memperkuat Laskar Sape Kerrab karena cedera yang dideritanya. Hasilnya, dua kekalahan laga tandang harus diterima tim asuhan Gomes de Oliviera.
Laga terakhir saat ditaklukkan Mitra Kukar 2-1, kehilangan sosok Odemwingie di lini depan tim sangat terasa. Beberapa peluang bersih yang seharusnya bisa berbuah gol gagal dimaksimalkan para pemain Madura United lainnya.
Karena itu, menjamu Singo Edan kehadiran sosok Odemwingie sangat diharapkan Madura United untuk bisa mengembalikan ketajaman lini serang tim. Sejauh ini Odemwingie tercatat sebagai top skor tim dengan torehan 13 golnya.
Kabar baik terkait perkembangan kondisi cedera kaki Odemwingie disampaikan Rehab Trainer Madura United, Harmon Nagasoca menyebut progres yang ditunjukkan eks pemian Stoke City itu sudah semakin membaik. Bahkan hampir menyentuh angka seratus persen.
“Kondisi Peter Odemwingie masih berkutat pada cederanya, kondisinya sembilan puluh persen,” ungkapnya seperti dilansir situs resmi Madura United
Harmon menambahkan, saat ini mantan pemain West Bromwich Albion tersebut terus mendapat penanganan intensif agar kondisinya benar-benar pulih dan kembali menampilkan skillnya di lapangan.
“Dia cederanya di ligamen sendi ibu jari kaki, sekarang dia jempolnya digips untuk mengurangi pergerakan sendinya supaya tidak terlalu meluas,” imbuhnya.
Sama seperti kondisi Odemwingie yang mulai membaik, penyerang lainnya, yaitu Thiago Furtuoso yang dilaga terakhir harus ditarik keluar pada menit 59 juga sudah membaik.
"Untuk kondisi Thiago Furtuoso sudah mencapai angka sembilan puluh lima persen. Kemungkinan untuk bisa bermain lawan Arema, dia bisa bermain,”tegasnya.
Artikel Tag: Liga 1, arema fc, madura united, joko susilo, gomes de oliviera, Peter Odemwingie
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kontra-arema-fc-madura-united-berpeluang-kembali-diperkuat-odemwingie
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini