Komentar Bojan Bikin Rekor Kalahkan 20 Klub Peserta Liga 1

Penulis: M. Aldi
Kamis 20 Mar 2025, 02:00 WIB
Pelatih Persib, Bojan Hodak

Pelatih Persib, Bojan Hodak

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mencetak sejarah dengan sukses meraih kemenangan melawan 20 klub Liga 1 sejak ditunjuk memimpin tim pada kompetisi musim 2023/2024 lalu.

Keberhasilan mendapatkan tiga poin melawan Semen Padang pada pekan ke-27 membuat pelatih asal Kroasia ini menorehkan tintas emas. Tercatat semua klub yang pernah dihadapin bareng Persib di liga Indonesia sudah dikalahkan.

Sebanyak 17 peserta Liga 1 musim ini dan ditambah tiga klub Liga 1 musim lalu (Bhayangkara FC, RANS Nusantara dan Persikabo 1973) sukses diatasi. Sang pelatih pun mengomentari pencapaiannya ini.

"Bagus, saya tidak tahu harus berkata apa tapi itu bagus ketika bisa mengalahkan tim lawan," ujar eks pelatih Kuala Lumpur City tersebut saat diwawancara melalui pesan elektronik, Rabu (19/3).

Dia gabung pada pertengahan 2023 untuk menggantikan Luis Milla yang mundur. Selama hampir dua tahun ia menahkodai Maung Bandung, baru lima kekalahan yang didapat. Bojan Hodak membuat tim sulit dikalahkan.

"Dalam dua tahun ini, kami memang bisa mendapatkan banyak hasil yang bagus dan itu alasannya saya bisa mengalahkan 20 tim, setidaknya bisa menang sekali," tutur juru racik taktik berusia 53 tahun tersebut.

Namun demikian, dia tidak merasa antusias berlebih dengan pencapaian ini. Menurutnya prestasi individu tidak penting, karena yang menjadi prioritas Bojan adalah meraih gelar juara di penghujung musim ini.

"Tapi yang paling penting adalah bisa memenangkan liga, kemenangan melawan 20 tim ini tidak begitu penting," tutur dia. Saat ini Persib masih menjadi pemuncak klasemen sementara hingga pekan ke-27.

Artikel Tag: bojan hodak, Persib

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/komentar-bojan-bikin-rekor-kalahkan-20-klub-peserta-liga-1
184  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini