Kocak! Logo MU Diubah Stasiun Televisi Iran
Ragam Sepakbola: Salah satu stasiun televisi di Iran sengaja mengubah tampilan logo Manchester United yang memiliki gambar sosok setan berwarna merah. Hal itu disebabkan karena gambar seperti itu memang dilarang.
Bukan rahasia lagi jika logo merupakan salah satu bagian penting dari sebuah klub sepakbola. Salah satu sebabnya lantaran logo bisa mewakili klub tersebut dan berguna bagi kepentingan bisnis di luar lapangan hijau. Namun siapa sangka jika logo sebuah klub sepakbola ternyata bisa dilarang di suatu negara dan mengharuskannya untuk diubah ketika pertandingannya disiarkan secara langsung di televisi. Hal itu nyatanya dialami oleh Manchester United.
Perubahan logo MU sendiri terjadi pada saat salah satu stasiun televisi di Iran menyiarkan secara langsung leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara MU kontra Paris Saint-Germain. Stasiun televisi tersebut mengubah logo United yang menampilkan gambar kapal di mana logo tersebut merupakan yang digunakan oleh Setan Merah pada tahun 1960 hingga 1973.
Stasiun televisi tersebut terpaksa mengbah logo MU lantaran menampilkan gambar setan yang dilarang di Iran. Di negara tersebut memang melarang penggunaan logo-logo berbau mistis terlebih di Iran merupakan negeri yang penduduknya mayoritas beragama Islam.
Kejadian itu nyatanya bukan yang pertama kalinya terjadi. Pada tahun lalu, AS Roma juga mendapatkan perlakuan serupa. Pada saat itu logo Roma yang menampilkan serigala betina yang sedang menyusui diblur oleh pihak stasiun televisi.
Pada laga kontra PSG, MU akhirnya menelan kekalahan pertama di era Ole Gunnar Solskjaer dengan skor 0-2 usai Presnel Kimpembe dan Kylian Mbappe mencetak gol kemenangan bagi Les Parisiens.
Artikel Tag: Manchester United, setan merah, liga champions
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kocak-logo-mu-diubah-stasiun-televisi-iran
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini