Kiper Muda Brasil Berharap Kembali Sebagai Kiper Utama Inter Milan

Penulis: Uphit Kratos
Minggu 29 Mar 2020, 22:30 WIB
Kiper Muda Brasil Berharap Kembali Sebagai Kiper Utama Inter Milan

Gabriel Brazao/FIFA.com

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: kiper muda Inter Milan, Gabriel Brazao berharap bisa kembali dan bermain sebagai kiper utama Inter Milan. Menurutnya Handanovic merupakan sumber inspirasinya.

Kepada Passione Inter, kiper muda Inter Milan, Gabriel Brazao bicara tentang perkembangannya yang saat ini tampil bersama klub segunda divisi Spanyol, Albacete, serta harapannya bisa jadi pengganti Samir Handanovic sebagai kiper utama Inter Milan.

“Ini merupakan pengalaman hebat bisa bermain di Albacete, saya senang dengan peluang yang diberikan untuk dapat menunjukkan potensi yang saya miliki.” ujar Brazao menanggapi pengalaman bermainnya yang semakin tinggi bersama Albacete.

Selanjutnya Brazao kemudian membahas tentang Inter Milan dan harapannya bisa membela Nerazzurri, bahkan bisa menjadi kiper utama tim.

“Inter sangat berarti bagi saya. Saya selalu menjadi fans klub dan saya senang bisa menjadi bagian dari klub hebat ini. Saya selalu mendapat dukungan dari semua orang. Mereka selalu berbicara kepada saya dan bertanya kepada saya tentang bagaimana keadaan di Spanyol.” lanjutnya.

“Sama seperti yang saya katakan sebelumnya, saya menjadi fans Inter sejak masih kecil. Impian Saya adalah bermain di San Siro dengan mengenakan seragam Inter. Saya akan berusaha mewujudkannya.”

Lebih lanjut lagi, pemuda asal Brasil tersebut menyebut beberapa penjaga gawang yang jadi panutannya selama berkarir di dunia sepakbola, seperti Alisson, Ederson Moraes, dan tentu saja Handanovic. Bahkan khusus untuk Handanovic, Brazao menyebutnya sebagai sumber inspirasi.

Artikel Tag: Inter Milan, Gabriel Brazao, Samir Handanovic

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kiper-muda-brasil-berharap-kembali-sebagai-kiper-utama-inter-milan
8571  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini