Kedatangan Tammy Abraham ke Milan Bisa Ancam Posisi Noah Okafor

Penulis: Uphit Kratos
Rabu 26 Jun 2024, 09:00 WIB
Tammy Abraham

Tammy Abraham

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Noah Okafor akan jadi pemain yang paling ‘terancam’ jika di musim panas ini, AC Milan ambil keputusan mendatangkan Tammy Abraham dari AS Roma.

Laporan terbaru dari La Gazzetta dello Sport membahas mengenai kebingungan yang melingkupi upaya AC Milan untuk mendapatkan penyerang baru, di tengah kerumitan yang muncul untuk menyelesaikan kesepakatan terkait Joshua Zirkzee.

Berbagai alternatif saat ini sedang dievaluasi, termasuk Dominic Solanke dari Bournemouth sebagai target terbaru.

Tidak hanya itu, ada juga nama Tammy Abraham yang namanya belakangan ini muncul sebagai pilihan yang cukup menarik. Pemain asa Inggris tersebut baru-baru ini ditawarkan kepada Rossoneri dengan harga yang cukup menggiurkan.

Meski respon Milan awalnya 'suam-suam kuku', namun kini manajemen mulai mempertimbangkan ide untuk menjadikan pemain asal Inggris tersebut sebagai deputi striker, dan hal tersebut dapat menjadi kabar buruk bagi Noah Okafor

Musim lalu dia lebih sering dimainkan sebagai penyerang tengah daripada pemain sayap, mengingat suitnya menggeser posisi Rafael Leao di sisi kiri.

Dengan potensi kedatangan Abraham, bisa jadi pemain yang akan sedikit terancam adalah Okafor. Terlebih saat ini sang pemain gaga menunjukkan kemampuan terbaiknya bersama Timnas Swiss di ajang EURO 2024.

Pemain lainnya yang mungkin akan tergusur dengan kedatangan Abraham di Milan adalah Luka Jovic. Namun pemain Serbia tersebut baru-baru ini berhasil membuktikan sebagai super-sub yang efektif di lini depan.

Artikel Tag: tammy abraham, Noah Okafor, AC Milan, AS Roma

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kedatangan-tammy-abraham-ke-milan-bisa-ancam-posisi-noah-okafor
1158  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini