Juventus Terpuruk, Angel Di Maria Ingin Segera Kembali ke Argentina
Berita Transfer: Angel Di Maria mengonfirmasi bahwa dirinya ingin kembali ke Argentina untuk membela Rosario Central hanya setahun setelah gabung bersama Juventus.
El Fideo bergabung dengan Si Nyonya Tua dengan status bebas transfer pada musim panas tahun ini, menandatangani kontrak berdurasi setahun di Allianz Stadium.
Juventus tadinya berharap untuk mengikatnya selama dua tahun, namun Di Maria bersikeras hanya bersedia untuk bermain selama setahun karena dia ingin pulang ke Argentina pada 2023 dan kepindahannya ke Italia hanya dimaksudkan agar bisa menjaga performa menjelang Piala Dunia 2022.
"Kenyataannya adalah saya selalu ingin pulang ke Rosario Central sejak lama. Memang benar bahwa situasi di klub sedang tidak baik, namun saya masih memiliki ide. Saya ingin menikmati sepak bola Argentina di tim tempat saya lahir, bahkan hanya untuk setahun," kata Angel Di Maria dalam wawancara dengan CONMEBOL.
Wawancara dirilis di Florida pada saat timnas Argentina menjalani jeda internasional September lalu. Pada saat itu, Juve memang sedang terpuruk usai menderita dua laga pertama Liga Champions kontra Benfica dan Paris Saint-Germain.
Kini, Si Nyonya Tua telah dipastikan gugur dari Liga Champions dengan Di Maria menjalani tiga bulan pertamanya di Turin lebih banyak di ruang perawatan ketimbang di atas lapangan.
Penyerang sayap berusia 34 tahun hanya bermain tujuh kali di semua ajang, dengan total menit bermain yang bahkan tidak menyentuh 300 menit.
Artikel Tag: Angel Di Maria, Juventus, Rosario Central
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/juventus-terpuruk-angel-di-maria-ingin-segera-kembali-ke-argentina
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini