Juventus: Joseph Nonge Buka Suara Setelah Bikin Blunder Kontra Napoli
Berita Liga Italia: Gelandang remaja Juventus, Joseph Nonge, mengaku bertanggung jawab karena menyebabkan penalti di laga kontra Napoli, yang berujung kekalahan dengan skor 1-2.
Bianconeri tertinggal lebih dulu karena gol Khvicha Kvaratskhelia di Stadio Diego Armando Maradona pada Senin (4/3) dini hari WIB.
Federico Chiesa menyamakan skor pada menit ke-81, membangkitkan harapan untuk membalikkan skor di ujung laga. Namun, Joseph Nonge menyebabkan penalti beberapa menit kemudian.
Eksekusi penalti Victor Osimhen sukses ditepis oleh Wojciech Szczesny, namun Giacomo Raspadori bereaksi pertama untuk memaksimalkan bola muntah. Napoli pun menang dengan skor 2-1.
Nonge baru dimasukkan menit ke-76 dalam laga itu, namun langsung digantikan seketika melakukan blunder tersebut.
Meski ada kesalahan dari barisan pertahanan Juventus yang telat bereaksi ketika penalti ditepis, Nonge mengaku bertanggung jawab atas kekalahan Si Nyonya Tua dan sudah meminta maaf kepada rekan-rekan setimnya serta para suporter.
"Saya membuat kesalahan, saya bertanggung jawab penuh, meminta maaf kepada rekan-rekan setim dan para suporter. Terima kasih atas dukungan kalian, saatnya untuk mengatur ulang dan fokus kepada akhir musim," tulis pemain asal Belgia ini di Instagram.
Nonge masih berusia 18 tahun, dia baru melakoni debutnya di Serie A pada Januari lalu dalam kemenangan 2-1 atas Salernitana. Dia baru menjalani empat laga bersama tim senior Juve sejauh ini.
Nonge bergabung dari Anderlecht U-18 pada 2021. Dia bermain untuk tim Primavera dan kemudian NextGen, tim B Juve di Serie C. Sepanjang musim ini, sang gelandang asal Belgia telah mencetak satu gol dan satu assist dari 11 laga di semua ajang untuk tim NextGen.
Artikel Tag: Joseph Nonge, Juventus, Napoli
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/juventus-joseph-nonge-buka-suara-setelah-bikin-blunder-kontra-napoli
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini