Juraj Kucka Jadi Pilihan Inter Milan Untuk Gantikan Matias Vecino
Berita Liga Italia: Selain nama Charles Aránguiz, Inter Milan cukup difavoritkan mendatangkan gelandang Parma asal Slovakia, Juraj Kucka, untuk menggantikan Matias Vecino.
Setelah Christian Eriksen resmi mendarat, Inter Milan mulai membuka wacana untuk mencari tambahan gelandang tengah pengganti Matias Vecino. Pemain asal Uruguay tersebut diprediksi akan keluar dari Giuseppe Meazza dalam waktu dekat ini.
Selain nama Charles Aránguiz dari Bayern Leverkusen, belakangan ini muncul nama Juraj Kucka. Gelandang asal Slovakia yang kini bermain untuk Parma, Juraj Kucka, cukup difavoritkan untuk menjadi bagian dari pasukan Antonio Conte.
Menurut jurnalis dari Gazzetta dello Sport, Nicolo Schira, Kucka merupakan opsi paling mudah dan paling murah untuk didatangkan di bulan Januari ini.
Sejauh ini, kontak pertama dengan Parma sudah terjalin dengan baik. Pihak Ennio Tardini sudah memberi lampu hijau untuk melepas pemainnya ke Giuseppe Meazza, dengan harga yang pantas. Di sisi lain, Conte pun menyetujui untuk menggunakan pemain 32 tahun tersebut.
Di Parma sendiri, Kucka kurang mendapat menit bermain yang banyak karena posisinya kalah oleh pemain muda, Dejan Kulusecski. Hingga pekan ke-21, Kucak baru diturunkan dalam 18 pertandingan, dengan torehan 2 gol dan 3 assist. Prestasi yang cukup mentereng untuk 1285 menit di lapangan.
Kucka sendiri bergabung dengan Parma setelah sebelumnya bermain untuk klub Turki Super Lig, Trabzonspor. Meskipun begitu, pemain tengah tinggi 186 cm tersebut cukup berpengalaman di Serie A. Sebelumnya, Kucka pernah bermain untuk AC Milan dan Genoa.
Artikel Tag: Inter Milan, Matias Vecino, Juraj Kucka
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/juraj-kucka-jadi-pilihan-inter-milan-untuk-gantikan-matias-vecino
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini