Joel Ward: Palace Tak Layak Kalah di Markas Bournemouth
Berita Liga Inggris: Kapten Crystal Palace, Joel Ward, mengklaim timnya tak layak mendapatkan kekalahan saat mereka tandang ke markas Bournemouth dini hari tadi.
Crystal Palace mendapatkan hasil yang sangat mengecewakan pada lanjutan pertandingan pekan ke-31 Premier League. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Bournemouth di Vitality Stadium, Rabu (3/4) dini hari WIB, the Eagles kalah dengan skor tpis 1-0. Adapun satu-satunya gol kemenangan the Cherries pada laga tersebut dicetak oleh Justin Kluivert di menit ke-79.
Menanggapi laga tersebut, Joel Ward menilai timnya tak layak menelan kekalahan. Menurutnya, the Eagles sudah tampil bagus di laga tersebut.
"Saya pikir kami mungkin pantas mendapatkan hasil yang lebih baik dari laga ini," ujar Ward seperti dilansir dari laman resmi klub.
"Tentu saja menjengkelkan untuk tidak mendapatkan apa-apa, tetapi saya pikir kami seharusnya mendapatkan setidaknya satu poin."
"Namun ada pelajaran yang bisa dipetik dan kami akan kembali bertanding pada akhir pekan dan kami harus terus melangkah maju."
Dengan pertandingan ini merupakan pertandingan kelima sejak manajer baru Oliver Glasner mengambil alih, Ward mengatakan bahwa para pemain masih terus menunjukkan perkembangan dalam menerapkan gaya permainan baru meskipun hasil tandang yang mengecewakan.
"Anda tidak akan pernah bisa berhenti belajar, jadi saya pikir kami terus berada di jalur tersebut dan kami mencoba untuk memperbaiki area-area yang perlu kami tingkatkan dan tentu saja berkembang dalam sistem yang baru," jelas sang kapten.
"Saya pikir itu memang membutuhkan waktu, tetapi saya pikir ada tanda-tanda yang menggembirakan selama periode waktu yang jelas-jelas menunjukkan kesenjangan yang ada dan sudah enam atau tujuh pekan atau apa pun dalam pertandingan."
"Kami membuat langkah ke arah yang benar dan malam ini, seperti yang saya katakan, kami hanya kurang beruntung untuk mendapatkan setidaknya satu poin."
Artikel Tag: Joel Ward, Crystal Palace, Bournemouth
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/joel-ward-palace-tak-layak-kalah-di-markas-bournemouth
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini