Joel Veltman Lihat Pertanda Baik Dari Kemenangan Brighton Atas MU

Penulis: Depe Ptr
Kamis 21 Sep 2023, 07:49 WIB
Joel Veltman Lihat Pertanda Baik Dari Kemenangan Brighton Atas MU

Joel Veltman / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Penampilan dan hasil yang didapat Brighton di Old Trafford pada akhir pekan lalu dengan tim yang melakukan banyak perubahan menjadi pertanda baik untuk tampil di Liga Europa, menurut Joel Veltman.

Bek asal Belanda itu menjadi satu dari enam perubahan yang dilakukan Roberto De Zerbi saat melawan Manchester United namun Brighton tetap menang 3-1.

Setelah laga itu, De Zerbi menegaskan bahwa semua pemain di skuatnya harus siap bermain selama pertandingan intensif sebelum Natal.

Pertandingan akhir pekan lalu adalah yang pertama dari tujuh pertandingan dalam tiga minggu berikutnya. Yang kedua adalah laga pada hari Kamis (21/09) ketika Brighton menjamu AEK Athens dalam pertandingan Liga Europa pertama mereka.

"Kami memiliki skuat yang sangat bagus, dan semua orang lapar untuk bermain," kata Joel Veltman kepada situs resmi klub.

"Jika Anda melihat kualitas para pemain yang tampil melawan United, sungguh betapa bagusnya mereka. Mereka semua membantu kami mendapatkan hasil yang sangat bagus."

Meskipun pertandingan melawan AEK Athens akan menjadi pengalaman baru bagi beberapa pemain, tapi ada banyak pemain dengan pengalaman Eropa termasuk Veltman, yang bermain di final Liga Europa 2017 bersama Ajax.

"Kami memiliki beberapa pemain dengan banyak pengalaman di sepak bola Eropa tetapi kompetisinya akan berbeda, gaya permainan, lawan, stadion dan, tentu saja, pemulihan yang cepat sebelum pertandingan berikutnya akan menjadi hal yang sangat penting," tambahnya.

"Kamis akan menjadi pertandingan besar bagi klub, dan menyenangkan rasanya bisa bermain di kandang sendiri dan kami akan menghadapinya setelah kemenangan bagus pada hari Sabtu."

Artikel Tag: Joel Veltman, brighton, MU

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/joel-veltman-lihat-pertanda-baik-dari-kemenangan-brighton-atas-mu
272  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini