Jerman U-17 Gelar Latihan Perdana, Fokus Aklimatisasi Cuaca

Penulis: M. Aldi
Rabu 08 Nov 2023, 08:15 WIB
Pemain Jerman U-17 ketika berlatih di Stadion Gelora Bandung Lautan Api

Pemain Jerman U-17 ketika berlatih di Stadion Gelora Bandung Lautan Api

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Dunia U-17: Tim nasional Jerman U-17 menggelar latihan perdana di Bandung. Aklimatisasi cuaca jadi perhatian setelah melakukan perjalanan panjang menuju Indonesia.

Jens Nowotny selaku asisten pelatih menyebut kini persiapan timnya sudah memasuki tahap akhir. Oleh karena itu, hal-hal detail yang bisa mempengaruhi performa pemain coba disentuh oleh tim pelatih.

"Ini adalah agenda latihan yang bagus dan sekarang kami mulai lebih fokus ke hal-hal kecil. Kami kini mencoba untuk membuatnya sempurna," ujar dia ketika diwawancara awak media pasca sesi latihan siang di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Setibanya di Indonesia, Jerman U-17 memulai agenda dengan mengasah sentuhan para pemain. Pemain juga diminta untuk bisa menyesuaikan diri dengan cuaca. Karena tentu berbeda iklim di Eropa dan Indonesia.

"Penting bagi mereka bisa punya feeling yang bagus terhadap bola serta lapangan. Karena memang di sini sedikit berbeda dan temperaturnya jugaberbeda. Jadi ini lebih pada menyesuaikan feeling pemain," terang Jens Nowotny.

Mengenai kondisi Paris Brunner dan kawan-kawan, ia menyebut bahwa ada peningkatan setelah beradaptasi. Mantan pemain Bayer Leverkusen tersebut mengatakan kini pemain sudah mulai merasa nyaman.

"Kemarin memang masih berat, karena baru melakukan perjalanan dan harus beradaptasi. Tapi sekarang kami sudah lebih merasa nyaman dan berada dalam kondisi yang bagus jelang laga pertama," jelasnya.

Jerman U-17 tergabung di grup F Piala Dunia U-17 bersama Venezuela, Meksiko dan Selandia Baru. Ditanya soal persaingan lolos ke babak berikutnya, menurutnya memang tentu tugas timnya akan berat. Namun dia optimis mendapat tiket ke babak knockout.

"Ini menjadi grup yang menarik karena tentunya tim yang masuk ke Piala Dunia mau melaju jauh dan bisa meraih piala. Jadi ini akan sulit, tapi kami tentu akan mengerahkan kemampuan sebaik mungkin dari apa yang tim kami bisa. Tapi kami punya perasaan bagus untuk lolos dari grup ini," tukasnya.

Artikel Tag: Jerman U-17, Piala Dunia U-17, Jens Nowotny

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jerman-u-17-gelar-latihan-perdana-fokus-aklimatisasi-cuaca
605  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini