Jelang Everton Vs Burnley, Wilson Odobert: Menang Harga Mati!

Wilson Odobert. (Foto: Jan Kruger)
Berita Liga Inggris: Penyerang Burnley, Wilson Odobert, menegaskan bahwa timnya hanya menargetkan untuk meraih kemenangan saat tandang ke markas Everton nanti malam.
Burnley dijadwalkan akan melakoni pertandingan pekan ke-32 Premier League dengan tandang ke markas Everton di Turf Moor, Sabtu (6/4) malam WIB. Jelang laga tersebut, Wilson Odobert memberikan komentarnya. Odobert menegaskan bahwa kemenangan menjadi target the Toffees sekaligus untuk mengakhiri paceklik tiga poin sempurna di 13 penampilan terakhir mereka di liga.
"Tentu saja, kami ingin meraih kemenangan di setiap akhir pekan. Kami tahu bahwa pertandingan menghadapi Everton akan memiliki perasaan spesial karena pertandingan-pertandingan seperti ini melawan tim-tim di sekitar Anda selalu demikian. Ini adalah pertandingan yang harus kami ambil sesuatu darinya," ujar Odobert seperti dilansir dari laman resmi klub.
"Ini adalah pertandingan yang penting bagi kami dan kami harus melakukan semua yang kami bisa untuk memenangkannya, seperti yang kami lakukan setiap pekan. Namun jika ternyata tidak demikian, kami juga tidak akan membiarkan kepala kami tertunduk dan tetap percaya pada perjuangan kami."
"Ini akan menjadi tantangan yang sulit. Mereka memiliki gaya bermain yang sangat direct dan memiliki banyak kekuatan, namun kami tahu bahwa setiap lawan yang kami hadapi memiliki banyak kualitas. Kami hanya bekerja keras untuk berkonsentrasi pada diri kami sendiri dan bagaimana kami dapat menciptakan masalah bagi mereka."
"Tidak terkalahkan dalam beberapa pertandingan adalah sesuatu yang positif yang dapat kami bawa ke dalam pertandingan, tetapi kami tahu bahwa kami harus melakukan lebih banyak hal dan meraih lebih banyak poin jika memungkinkan. Kepercayaan diri telah tumbuh di antara tim dan saya pikir Anda dapat melihatnya dari cara kami bermain, semoga kami dapat melanjutkannya pada hari Sabtu."
Artikel Tag: Wilson Odobert, Burnley, Everton
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jelang-everton-vs-burnley-wilson-odobert-menang-harga-mati
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini