Jelang Derby D’Italia, Carlos Augusto Cedera dan Kristjan Asllani Pulih

Penulis: Uphit Kratos
Minggu 27 Okt 2024, 07:30 WIB
Carlos Augusto

Carlos Augusto

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Carlos Augusto mengalami cedera otot. Karena kondisinya, dia kemungkinan tidak akan tersedia saat melawan Juventus. Namun Kristjan Asllani telah pulih.

Inter Milan akan dipaksa bermain tanpa bek kiri asal Brasil, Carlos Augusto untuk pertandingan Serie A Juventus. Hal ini diumumkan langsung dalam pernyataan resmi pihak klub, yang menjelaskan kondisi terkini terkait cedera yang dialaminya

Mantan bek AC Monza tersebut mengalami cedera otot saat melawan Young Boys dan kondisinya akan diperiksa lagi minggu depan. Menurut Sky Sport Italia, Augusto akan melewatkan pertandingan melawan Juventus, Empoli dan Venezia.

Meskipun begitu, krisis cedera Inter sudah mulai berkurang setelah pemain asal Albania, Kristjan Asllani kembali berlatih bersama tim, dan dia dinyatakan sudah siap dan memenuhi syarat untuk ikut bermain di laga Derby D’Italia,

Pemain asal Kanada, Tajon Buchanan juga sudah berlatih bersama tim asuhan Simone Inzaghi. Namun dia masih diragukan untuk bisa bermain di laga melawan Juventus, setelah menghabiskan beberapa bulan di pinggir lapangan karena cedera tibia.

Davide Frattesi berlatih sebagian dengan tim hari ini tetapi meninggalkan pusat latihan lebih awal karena sakit gigi. Meskipun demikian, hal ini tidak membuatnya ragu untuk pertandingan melawan Juventus.

Hakan Calhanoglu dan Francesco Acerbi sedang memulihkan diri dari cedera otot dan kemungkinan tidak akan tersedia pada pertandingan melawan anak asuh Thiago Motta tersebut.

Artikel Tag: Carlos Augusto

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jelang-derby-ditalia-carlos-augusto-cedera-dan-kristjan-asllani-pulih
86  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini