Jamie Bynoe-Gittens Diharapkan Bisa Tampil di Tim Utama Dortmund Musim Depan

Penulis: Ezi Yulia
Jumat 04 Mar 2022, 19:00 WIB
Jamie Bynoe-Gittens

Jamie Bynoe-Gittens (Foto: twitter.com/jbgittens)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Sebastian Kehl dan Lars Ricken sama-sama mengharapkan Jamie Bynoe-Gittens bisa menjadi bagian dari rencana tim utama Borussia Dortmund untuk musim depan.

Jamie Bynoe-Gittens tampil memukau untuk Borussia Dortmund U19 pada Selasa lalu saat mereka mengalahkan Manchester United di babak 16 besar UEFA Youth League. Mantan pemain muda Manchester City itu mencetak dua gol untuk Die Borussen, sebelum mencetak gol penentu kemenangan saat adu penalti.

Bynoe-Gittens adalah salah satu talenta muda yang cukup menjanjikan di tim muda Dortmund saat ini. Dan dia bisa mendapatkan tempat di tim utama BVB tidak lama lagi. Direktur Pusat Pengembangan Pemain Muda BVB Lars Ricken mengungkapkan pada hari Rabu bahwa pelatih tim utama Marco Rose sudah memiliki Bynoe-Gittens di radarnya. Dia juga menambahkan bahwa dia tidak mengharapkan pemain berusia 17 tahun itu masih bermain untuk U19 musim depan.

“Untuk bersaing di kompetisi tingkat tinggi, Anda membutuhkan pemain dengan kualitas seperti dia. Kita tahu Marco Rose telah memasukkan namanya dalam radarnya. Saya tidak berharap dia masih bermain untuk U19 tahun depan,” ujar Ricken.

Sementara itu calon Direktur Olahraga Dortmund Sebastian Kehl juga memuji perkembangan Bynoe-Gittens dan mengatakan bahwa dia bisa memainkan peran dalam rencana tim utama untuk musim mendatang.

“Perkembangan Jamie sangat bagus. Tentu saja dia bisa memainkan peran dalam rencana tim utama kami untuk musim depan,” kata Kehl kepada Kicker.

Bynoe-Gittens mendapatkan kesempatan pertamanya bermain di tim utama selama pra-musim, tetapi mengalami cedera ligamen pergelangan kaki pada debutnya. Cedera itu membuatnya absen selama beberapa bulan, tetapi ia berada dalam performa yang sangat baik untuk BVB U19 sejak kembali. Pemain sayap itu telah mencetak sembilan gol dan dua assist hanya dalam sembilan penampilannya di semua kompetisi.

Bynoe-Gittens menunjukkan kualitas yang luar biasa saat menghadapi Manchester United pada Selasa lalu. Dan jika dia terus tampil seperti itu dalam beberapa pekan mendatang, maka pemanggilan untuk bermain di tim utama tidak akan lama lagi.

Artikel Tag: Jamie Bynoe-Gittens, Borussia Dortmund

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jamie-bynoe-gittens-diharapkan-bisa-tampil-di-tim-utama-dortmund-musim-depan
1083  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini