Jadi Pelatih, Javier Mascherano Jadikan Luis Enrique Sebagai Acuan
Berita Sepak Bola: Eks gelandang Barcelona, Javier Mascherano, mengatakan bahwa Luis Enrique adalah tokoh acuannya untuk menjadi pelatih, meskipun dia mengagumi Pep Guardiola.
Sang legenda sepak bola Argentina menghabiskan sebagian besar kariernya sebagai pemain di Barcelona, dengan membela kubu Camp Nou dari tahun 2010 hingga 2018 silam. Di sana, dia bekerja sama dengan banyak pelatih, termasuk di antaranya Pep Guardiola dan Luis Enrique.
Namun Mascherano, yang baru saja memulai karier kepelatihannya, mengaku menjadikan Enrique sebagai acuan ketimbang Guardiola, yang memiliki standar yang tinggi.
"Saya berniat untuk meniru Luis Enrique secara seksama [sebagai pelatih] karena saya tahu bahwa saya tidak akan mampu mencapai levelnya Pep," kata pria berusia 37 tahun tersebut kepada Mundo Deportivo.
"Saya menghabiskan tiga tahun yang spektakuler bersama Luis . Ketika kami berbicara tentang betapa pentingnya para pelatih untuk seorang pesepak bola, itu tidak ada kaitannya dengan gelar juara, melainkan betapa pentingnya untuk karier Anda."
Guardiola mungkin memiliki kualitas yang luar biasa, namun Enrique, di sisi lain, memberikan ide yang lebih nyata kepada para pemain, menurut mantan pemain yang juga pernah membela Liverpool dan West Ham ini.
"Yang paling berpengaruh mungkin Pep karena perubahan drastisnya. Namun Luis memberikan ide kami putaran yang lain. Pep tidak bisa dibandingkan, seorang jenius mustahil untuk diimitasi," sambung Mascherano.
"Saya pikir Luis ada di atas sana bersama Pep namun dia lebih realistis untuk dijangkau oleh kami semua yang ingin menjadi pelatih."
Javier Mascherano sudah memulai karier kepelatihannya. Kini dia menjabat sebagai juru taktik untuk tim nasional Argentina U-20.
Artikel Tag: Javier Mascherano, Luis Enrique, Barcelona, Pep Guardiola
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jadi-pelatih-javier-mascherano-jadikan-luis-enrique-sebagai-acuan
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini