Jack Grealish: Siapa Bilang Manchester City Sedang Hadapi Krisis?

Penulis: Demos Why
Senin 11 Des 2023, 05:25 WIB
Jack Grealish.

Jack Grealish. (Foto: Nick Potts/PA Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Winger Manchester City, Jack Grealish, memberikan komentar terkait kemenangan yang diraih oleh timnya saat tandang ke markas Luton Town tadi malam.

Setelah empat pertandingan terakhir tanpa meraih kemenangan, Manchester City akhirnya berhasil mengamankan poin sempurna pada lanjutan pertandingan pekan ke-16 Premier League. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Luton Town di Kenilworth Road, Minggu (10/12) malam WIB, the Cityzens meraih kemenangan dengan skor tipis 2-1.

Pada laga tersebut, the Hatters sempat unggul lebih dulu usai Elijah Adebayo berhasil mencetak gol di masa perpanjangan waktu babak pertama. Di babak kedua, City mampu bangkit dan mencetak dua gol balasan untuk memenangkan pertandingan melalui aksi Bernardo Silva dan Jack Grealish.

Hasil ini tentu saja membuat skuat City bahagia termasuk Greaslih yang juga membantah bahwa dalam beberapa pekan terakhir timnya tengah menghadai krisis.

"Saya pikir banyak orang suka berbicara tentang City dan terus berbicara seolah-olah kami tengah menghadapi krisis besar, pada kenyataannya kami telah menghadapi tim-tim yang sangat bagus," kata Grealish kepada Sky Sports.

"Spurs yang luar biasa, Liverpool yang sedang berada di puncak, Chelsea dan Villa yang sedang tampil bagus, yang memiliki salah satu rekor terbaik di Eropa."

"Kami tahu bahwa kami harus tetap tenang hari ini dan bersemangat untuk kembali ke jalur kemenangan."

Dengan kemenangan ini, Man City masih tertahan di peringkat keempat klasemen sementara Premier League dengan koleksi 33 poin atau tertinggal empat angka dari Liverpool di pucuk klasemen.

Artikel Tag: Jack Grealish, Manchester City, Luton Town, Premier League

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jack-grealish-siapa-bilang-manchester-city-sedang-hadapi-krisis
517  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini