Inter Milan Diklaim Tak Butuh Amunisi Baru di Januari
Berita Transfer: Mantan pelatih Cagliari, Genoa, dan Chievo Verona, Rolando Maran, menilai Inter Milan tak terlalu butuh tenaga baru pada jendela transfer di awal tahun 2022. Apa alasannya?
Inter Milan di paruh pertama musim 2021/22 menunjukkan penampilan yang sangat mengesankan. Meski sempat kesulitan di awal kompetisi, namun di penghujung tahun ini Inter berhasil menduduki puncak klasemen dengan koleksi 46 angka dan unggul empat poin dari AC Milan di peringkat kedua.
Adapun salah satu kunci kesuksesan yang didapatkan oleh skuat arahan Simone Inzaghi adalah memiliki kedalaman skuat yang sangat bagus. Hal itu pula yang membuat Rolando Maran menilai Nerazzurri tak terlalu membutuhkan suntikan tenaga baru pada jendela transfer musim dingin di awal tahun 2022 mendatang. Maran menilai Inter hanya perlu mendatangkan penggawa baru jika ada di antara pemainnya saat ini meminta untuk dilepas ke klub lain.
"Inter telah mengganti Dua pemain kelas dunia yang pergi pada musim panas kemarin dan tidak membiarkan level mereka menurun," ujar Maran kepada Gazzetta dello Sport.
"Inter tetap menjadi favorit untuk meraih gelar Liga musim ini dan mereka merupakan tim yang paling tidak membutuhkan perekrutan pemain baru pada bulan Januari," pungkasnya.
Serie A sendiri saat ini memasuki masa jeda musim dingin dan Inter akan kembali beraksi kembali dengan tandang ke markas Bologna, Kamis (6/1) malam WIB.
Artikel Tag: Inter Milan, Rolando Maran
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/inter-milan-diklaim-tak-butuh-amunisi-baru-di-januari
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini