Inilah Luiz Junior, Calon Pelapis Emi Martinez di Musim Depan

Penulis: Demos Why
Selasa 18 Jun 2024, 06:34 WIB
Luiz Junior.

Luiz Junior. (Foto: Gualter Fatia/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Aston Villa dikabarkan memiliki ketertarikan untuk merekrut penjaga gawang Famalicao, Luiz Junior, pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Aston Villa telah memiliki banyak pilihan di bawah mistar gawang, di mana pemain internasional Argentina, Emiliano Martinez, sebagai penjaga gawang utama mereka pada saat ini.

Robin Olsen dan Joe Gauci menjadi cadangan di paruh kedua musim lalu, namun nampaknya Unai Emery terbuka untuk menambahkan penjaga gawang yang berbeda ke dalam skuadnya.

Dilansir dari O Jogo, Villa terbuka untuk membayar sekitar 10 juta Poundsterling untuk mendatangkan Luiz Junior pada musim panas tahun ini. Hanya 39 gol kebobolan dalam 33 pertandingan Primeira Liga di sepanjang musim 2023/24, sebuah penampilan yang mengesankan dari pemain berusia 23 tahun itu mengingat posisi Famalicao di sepak bola Portugal.

Meskipun pemain asal Brasil ini masih memiliki kontrak hingga 2027, tampaknya Villa siap untuk mengajukan penawaran kepada klubnya saat ini dalam satu pekan ke depan.

Sementara itu, Tottenham Hotspur yakin akan mendapatkan bayaran untuk Joe Rodon pada musim panas ini, dengan sejumlah tim Premier League dilaporkan telah menunjukkan ketertarikan mereka.

Rodon menghabiskan musim lalu sebagai bagian dari skuat Leeds United yang nyaris gagal promosi ke Premier League, dengan mencatatkan 50 penampilan.

Namun, pemain internasional Wales itu akan kembali ke Tottenham Hotspur Stadium karena tidak disukai di klub London Utara itu dan akan dijual.

Dilansir dari football.london, masing-masing dari tiga klub promosi - Leicester City, Ipswich Town dan Southampton - tertarik untuk merekrut sang bek tengah.

Meskipun biaya tidak disebutkan, tampaknya ketiga tim tersebut akan mencoba untuk menegosiasikan kesepakatan untuk pemain berusia 26 tahun itu, yang masih memiliki satu tahun tersisa di kontraknya.

Artikel Tag: Luiz Junior, Aston Villa

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/inilah-luiz-junior-calon-pelapis-emi-martinez-di-musim-depan
316  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini