Ingin Boyong Boateng, Milan Bakal Hadapi Dua Rival Serie A
Berita Transfer: AC Milan dikabarkan tertarik memboyong pemain bertahan Bayern Munich Jerome Boateng, namun harus berhadapan dengan dua rival Serie A mereka.
Menurut pemberitaan dari Calcio Mercato, agen Fali Ramadai telah menerima ungkapan ketertarikan dari banyak klub untuk Boateng, dengan Rossoneri, Juventus, dan Inter merupakan tim-tim yang mulai mengambil langkah membidiknya.
Musim ini, pelatih Bayern Hansi Flick masih menjadikannya salah satu andalan dalam skuatnya dengan memberikan jatah waktu bermain secara reguler. Akan tetapi, hingga saat ini belum ada tawaran pembaharuan kontrak yang datang untuknya.
Milan, Inter, dan Juventus memiliki keuntungan untuk mendaratkannya menyusul aturan keringanan pajak yang bisa membuat bintang seperti pemain internasional Jerman tersebut datang dan pemberitaan tersebut menambahkan bahwa yang bersangkutan juga bakal dengan senang hati hijrah ke Serie A.
Saat ini, belum ada keputusan yang dibuat mengenai masa depannya, namun Rossoneri telah menyaksikan pengaruh luar biasa dari kedatangan pemain senior seperti yang dilakukan Simon Kjaer, dan mereka mungkin bakal tergiur untuk sekali lagi merekrut bek yang sarat pengalaman.
Selain kualitas yang sudah tidak diragukan lagi, Boateng akan membawa pengalaman yang bisa menambah kematangan skuat Milan yang banyak dihuni pemain muda. Bersama Bayern, ia telah melakoni berbagai pertandingan bergengsi, terutama di Liga Champions, yang menjadi daya tarik tersendiri bagi Paolo Maldini dan kawan-kawan.
Artikel Tag: Boateng, Bayern, Milan, Serie A
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ingin-boyong-boateng-milan-bakal-hadapi-dua-rival-serie-a
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini