Indra Kahfi Ingatkan Skuat Bhayangkara FC untuk Bersiap Hadapi Jadwal Padat
Berita Liga 1 Indonesia: Kapten Bhayangkara FC Indra Kahfi mengingatkan rekan-rekannya untuk mempersiapkan fisik jelang melakoni jadwal padat di lanjutan Liga yang menurut rencana akan digulirkan kembali Oktober nanti.
Berdasarkan jadwal Liga 1 2020 yang telah dirilis PT. Liga Indonesia Baru (LIB), Bhayangkara FC dijadwalkan melakoni tujuh pertandingan selama Oktober.
Menurut Indra Kahfi, jadwal pertandingan yang ketat tersebut akan menguras tenaga para pemain, karena itu para pemain harus menjaga asupan nutrisi dan istirahat yang cukup.
"Makan yang bagus (jaga pola makan) dan istirahat yang cukup kalau lihat jadwal seperti itu," ujarnya seperti dilansir laman resmi klub.
Indra Kahfi menilai, lanjutan Liga akan melelahkan bagi para pemain. Apalagi, PT. LIB selaku operator kompetisi telah melarang tim peserta Liga 1 2020 menggunakan pesawat saat melakoni laga away atau laga tandang untuk meminimalisir penyebaran virus Corona atau Covid-19.
"Ya pasti sangat menguras tenaga sekali. Belum lagi perjalanan darat yang bakal melelahkan pastinya," jelasnya.
Liga 1 2020 akan dilanjutan dari pekan keempat pada awal Oktober. Bhayangkara FC dijadwalkan melakoni pertandingan pertama setelah kompetisi dihentikan dengan menjamu Arema FC di Stadion PTIK, Jakarta Selatan.
Di tiga pertandingan awal sebelum Liga dihentikan, Bhayangkara FC telah melakoni tiga pertandingan. Hasil yang diraih belum maksimal, Indra Kahfi dan kawan-kawan hanya meraih tiga hasil. Tiga poin yang berhasil dikumpulkan tersebut menempatkan mereka duduk di peringkat 11 klasemen sementara. Posisi yang tentu saja jauh dari kata ideal bagi tim yang pernah meraih gelar juara liga pada 2017 silam.
Artikel Tag: liga 1 indonesia, bhayangkara, indra
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/indra-kahfi-ingatkan-skuat-bhayangkara-fc-untuk-bersiap-hadapi-jadwal-padat
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini