Ignazio Abate: Luar Biasa, Semua Pemain Mampu Bermain Sebagai Tim

Penulis: Uphit Kratos
Kamis 04 Apr 2024, 00:00 WIB
Ignazio Abate

Ignazio Abate

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Kalahkan tim primavera Juventus dengan kondisi skuad yang compang-camping, Pelatih AC Milan Primavera, Ignazio Abate mengaku sangat luar biasa.

AC Milan berhasil meraih kemenangan penting melawan Juventus berkat gol Francesco Camarda. Tandukannya ke tiang gawang setelah pertandingan baru berjalan 15 menit merupakan gol yang dibutuhkan Milan untuk unggul 11 poin dari Juventus.

Pelatih AC Milan Primavera, Ignazio Abate berbicara kepada Milan TV (via Milan News) tentang persiapan yang kurang matang untuk laga ini, karena 14 pemainnya sedang menjalani tugas internasional, sehingga dia bekerja dengan campuran pemain muda yang tidak biasa untuk sebuah laga yang sulit.

"Kami bekerja tanpa 14 pemain nasional. Mereka yang bertahan di Milanello bekerja dengan baik, kami bergabung dengan tim utama. Kami berkumpul empat hari yang lalu dan mempersiapkan diri untuk pertandingan dalam dua hari. Saya sangat senang, semua orang menjadi bagian dari tim." ujar Abate.

Ada cedera yang dialami Victor Eletu yang membuat Abate kecewa, namun ada beberapa pemain yang ia harapkan bisa segera kembali di sisa musim ini.

"Saya turut prihatin dengan cedera yang dialami Victor, kami akan kehilangan dia hingga akhir tahun, kami berharap dapat memulihkan Hugo Cuenca dan Nilsen. Kami akan membutuhkan semua pemain.”

“Ini adalah kemenangan yang penting bagi klasemen liga dan saya yakin kami akan memiliki akhir musim yang hebat. Saya sangat menyukainya. Kami menunjukkan kepribadian yang hebat, teknik menggiring bola yang hebat.”

Artikel Tag: Ignazio Abate

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ignazio-abate-luar-biasa-semua-pemain-mampu-bermain-sebagai-tim
492  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini