Hadapi West Ham, Crystal Palace Akan Diperkuat Mamadou Sakho

Mamadou Sakho / via Gettyimages
Berita Liga Inggris: Mamadou Sakho akan kembali ke skuat Crystal Palace untuk derby London mereka melawan West Ham. Bek tengah itu absen selama tujuh minggu karena cedera betis, tapi sekarang sudah kembali dan tersedia. Lalu, Yohan Cabaye dan Joel Ward juga telah pulih.
The Eagles hanya memiliki 19 pemain untuk dipilih, sebelum perjalanan mereka ke Stadion London, namun Hodgson percaya kembalinya Sakho akan memberikan dorongan yang tepat bagi timnya.
“Kami menemukan diri kami berada dalam situasi yang buruk, dalam satu atau dua minggu yang lalu, tapi Mamadou Sakho dan Joel Ward telah pulih, kabar yang merupakan dorongan besar bagi kami,” kata Hodgson.
“Yohan Cabaye, awalnya saya pikir akan absen dalam waktu lama setelah cedera pergelangan kakinya di Arsenal, juga sudah pulih.”
“Jadi daftar cedera kami begitu terbatas, yang diketahui semua orang tentang di mana kami memiliki pemain yang tidak akan kembali untuk waktu yang lama (atau) dalam waktu dekat.”
Scott Dann, Jason Puncheon, Jeffrey Schlupp, Connor Wickham dan Ruben Loftus-Cheek masih tetap absen karena cedera jangka panjang.
“Besok kami memiliki 19 pemain untuk dipilih,” Hodgson menambahkan. “Salah satunya mungkin bisa dipinjamkan, jadi 18 pemain, jadi tidak ada yang ditinggalkan di klub kami.”
Ketika ditanya tentang pemain mana yang akan dipinjamkan, Hodgson berkata, “Saya rasa saya tidak akan mengatakannya, saya pikir akan salah jika melakukan itu, tapi Anda akan segera tahu.”
Palace sejauh ini telah mendatangkan dua pemain di bursa transfer Januari, mereka adalah gelandang Swedia Erdal Rakip yang bergabung dengan status pinjaman dari Benfica sampai akhir musim dan bek Jaroslaw Jach yang direkrut dari Zaglebie Lubin yang menandatangani kontrak tiga setengah tahun.
Artikel Tag: premier league 2018, West Ham, Crystal Palace, Mamadou Sakho
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/hadapi-west-ham-crystal-palace-akan-diperkuat-mamadou-sakho
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini