Guglielmo Vicario Komentari Kekalahan Spurs dari Crystal Palace

Guglielmo Vicario. (Foto: Marc Atkins/Getty Images)
Berita Liga Inggris: Kiper Tottenham Hotspur, Guglielmo Vicario, memberikan komentar terkait kekalahan yang diterima oleh timnya saat tandang ke markas Crystal Palace tadi malam.
Tottenham Hotspur mendapatkan hasil yang sangat mengecewakan saat tandang ke markas Crystal Palace. Pada pertandingan yang digelar di Selhurst Park, Minggu (27/10) malam WIB, Spirs menelan kekelahan dengan skor 1-0. Adapun satu-satunya gol kemenangan the Eagles pada laga ini dicetak oleh Jean-Philippe Mateta di menit ke-31.
Selepas laga usai, Guglielmo Vicario memberikan komentarnya. Vicario memuji penampilan Palace yang bermain begitu ngotot di sepanjang pertandingan. Vicario menyebut Spurs tampil bagus, hanya saja mereka kurang mampu meladeni permainan dengan tempo tinggi yang ditunjukkan oleh Palace.
“Mereka tampil dengan penuh perjuangan dan saya rasa kami kurang dalam hal itu hari ini. Kami kecewa karena kami harus berjuang. Kami memainkan sepak bola yang bagus, tetapi mungkin kami terkadang kurang memiliki keinginan untuk berduel. Mereka menunjukkan keinginan yang nyata untuk memperjuangkan sesuatu,” kata Vicario kepada Sky Sports.
“Saya hanya ingin fokus pada kami dan apa yang tidak kami lakukan sebagai sebuah tim. Saya pikir kami kekurangan sedikit energi dan menjadi lebih baik dari mereka. Kami harus menerima hal ini secara pribadi dan itu sangat menyakitkan bagi kami."
“Sepak bola memberikan kami kesempatan lagi dan kami harus siap untuk meraih piala.”
Dengan hasil ini, posisi Spurs berada di posisi kedelapan klasemen sementara Premier League dengan koleksi 13 poin.
Artikel Tag: Guglielmo Vicario, Tottenham Hotspur, Crystal Palace
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/guglielmo-vicario-komentari-kekalahan-spurs-dari-crystal-palace
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini