Giovanni Reyna Dianggap Punya Potensi Sama dengan Christian Pulisic
Berita Liga Jerman: Direktur Pelaksana Borussia Dortmund, Carsten Cramer mengungkapkan bahwa timnya telah memenangkan perlombaan dengan mendatangkan pemain muda asal Amerika Serikat, Giovanni Reyna, yang dianggap memiliki potensi sama dengan Christian Pulisic.
Giovanni Reyna mulai menjajaki kariernya di dunia sepak bola pada 2015 silam dengan bergabung bersma New York City FC. Pemain, yang kini berusia 17 tahun tersebut menghabiskan 4 tahun bersama tim muda New York City FC, sebelum akhirnya direkrut oleh Borussia Dortmund pada musim panas 2019 yang lalu.
Awalnya ia hanya dimasukkan ke dalam tim U-19, namun penampilannya yang terus menunjukkan peningkatan membuatnya dipromosikan ke tim utama oleh pelatih Lucien Favre pada musim dingin 2020, sebelum akhirnya menjadi pemain reguler di musim 2020/21. Sejauh ini Reyna telah menyumbangkan dua gol dan lima assist untuk Dortmund dalam 10 pertandingan, dan ia membuat dampak yang mengesankan di Bundesliga serta Liga Champions Eropa.
Oleh sebab itu, ia pun disejajarkan dengan Pulisic, mantan pemain muda Die Borussian yang kini membela Chelsea. Di awal kedatangannya, Pulisic juga tak memiliki nama besar, namun seiring berjalannya waktu ia berubah menjadi pemain papan atas Eropa, hingga akhirnya diboyong Chelsea di musim panas 2020 dengan nilai transfer yang cukup besar.
“Potensinya sangat besar. Sama seperti Christian (Pulisic), dia bukan hanya pesepakbola yang luar biasa, tetapi juga pria yang sangat baik. Untuk kami, itu adalah kemenangan lotere dalam hal olahraga dan pemasaran,” ucap Cramer kepada Goal.
“Tapi komponen terakhir (pemasaran) tidak menentukan bagi kami untuk mendatangkan bocah itu. Kami tidak berkomitmen pada kesepakatan berdasarkan kebangsaan atau nilai pemasaran, tetapi berdasarkan kriteria olahraga,” pungkasnya.
Artikel Tag: Giovanni Reyna, Borussia Dortmund
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/giovanni-reyna-dianggap-punya-potensi-sama-dengan-christian-pulisic
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini