Giorgio Chiellini Pertimbangkan Jabatan di Juventus dan Timnas Italia
Berita Liga Italia: Giorgio Chiellini telah mengumumkan bahwa dirinya meninggalkan perannya sebagai pelatih pengembangan pemain di Los Angeles FC, dan ada kabar mengenai kepulangannya ke Italia untuk menjabat di Juventus dan timnas Italia.
Legenda Juventus itu sudah pensiun sebagai pesepak bola sejak akhir tahun 2023 lalu, namun masih bekerja untuk Los Angeles FC untuk menjadi pelatih pengembangan pemain.
Namun demikian, pada Selasa (16/7) kemarin, Giorgio Chiellini mengumumkan bahwa dirinya akan meninggalkan klub MLS tersebut.
"Itu tidak mudah untuk menemukan kata-kata yang tepat. Gabungan dari emosi yang mengisi hati saya, namun saya benar-benar ingin berterima kasih kepada seluruh keluarga LAFC," kata Chiellini dalam pengumumannya di Instagram.
"Anda telah menyambut membantu saya dan keluarga sejak hari pertama, membuat kepindahan kami jadi lebih mudah," sambungnya.
"Saya sangat terikat dengan klub dan mencintai setiap momen dalam dua tahun terakhir. Kami menemukan dan merangkul kultur baru, membangun pertemanan seumur hidup, dan saya kini tahu bahwa saya punya rumah kedua di California," tutur Chiello.
"Terima kasih LAFC. Terima kasih, LA. Ini bukanlah perpisahan, melainkan ucapan sampai jumpa di lain waktu."
Sebagaimana dilansir dari Football-Italia, Chiellini kini mempertimbangkan kemungkinan untuk kembali ke Juve atau timnas Italia.
Dia menghabiskan 17 tahun sebagai pemain di Juve, jadi ada kemungkinan baginya mendapatkan jabatan di klub raksasa Turin.
Di sisi lain, ada kans juga bekerja sama dengan mantan rekan setimnya, Gianluigi Buffon, yang kini menjadi bagian dari tim kepelatihan Luciano Spalletti.
Artikel Tag: Giorgio Chiellini, Juventus, LAFC, Timnas Italia
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/giorgio-chiellini-pertimbangkan-jabatan-di-juventus-dan-timnas-italia
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini