Geoffrey Moncada Kisahkan Temukan Bakat Besar Rafael Leao

Penulis: Uphit Kratos
Selasa 26 Des 2023, 19:00 WIB
Rafael Leao

Rafael Leao

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Direktur teknik AC Milan, Geoffrey Moncada kisahkan pertama kali temukan Rafael Leao, dan menyoroti UEFA Youth League begitu penting bagi tim Primavera.

Geoffrey Moncada tiba di AC Milan pada Desember 2018 sebagai Kepala Pencari Bakat klub, setelah kiprahnya yang mengesankan bersama AS Monaco. Ketika Paolo Maldini dipecat, Gerry Cardinale mempromosikan Moncada sebagai direktur teknik.

Berbicara kepada MilanTV, Moncada bicara tentang kisah perjalanannya menemukan Rafael Leao, dan jelaskan alasan kenapa kesuksesan tim Primavera di UEFA Youth League penting bagi klub.

"Leao? Saya pertama kali menemukannya ketika masih di Monaco. Saya melakukan perjalanan ke Lisbon dan ada pertandingan liga Sporting U19. Saya melihat seorang pemain dengan nomor punggung 10 di punggungnya.” ujar Moncada.

“Dia tinggi, cepat dan memiliki kemampuan teknik yang luar biasa, kualitas yang kita semua kenali dalam diri Leao. Saya langsung melihat seorang pemain dengan talenta yang luar biasa.”

"Kemudian, kami mengikutinya di semua level dan saya yakin para pemandu bakat lain juga memperhatikannya. Namun, ia tidak selalu bermain dengan baik.”

“Satu pertandingan dia bermain, satu pertandingan dia bersama tim B, satu pertandingan lagi bersama tim U19. Sulit untuk mengikutinya. Hal yang paling penting bagi saya adalah ketika, para pemain bermain di UEFA Youth League.”

“Ketika para pemain bermain dengan baik di kompetisi tersebut, itu merupakan indikasi yang jelas bahwa mereka akan memiliki karier yang sukses; semudah itu.”

Artikel Tag: Rafael Leao, UEFA Youth League, AC Milan, Geoffrey Moncada

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/geoffrey-moncada-kisahkan-temukan-bakat-besar-rafael-leao
498  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini