Gantikan Spinazzola, AS Roma Sepakat Datangkan Samuel Dahl
Berita Liga Italia: Menurut laporan terbaru dari Sportbladet, AS Roma hampir menyelesaikan kesepakatan untuk mendapatkan bek kiri Djurgarden berusia 21 tahun, Samuel Dahl.
Menurut laporan terbaru dari Sportbladet, yang kemudian dikutip juga eh beberapa media Italia, termasuk Tuttomercatoweb dan Sky Sport Italia, menyebut jika kesepakatan antara kedua klub sudah tercapai.
Samuel Dahl akan menjadi pengganti Leonardo Spinazzola, yang kontraknya telah berakhir dan kini dia telah menandatangani kontrak dengan klub barunya Napoli, sebagai pemain agen bebas.
Biaya operasi yang dibutuhkan untuk mendatangkan pemain 21 tahun tersebut diperkirakan sekitar 3,5 juta Euro, dengan kesepakatan yang didapat yakni perpindahan menjadi permanen ke Stadio Olimpico.
Dahl sendiri merupakan salah satu pemain muda yang cukup potensial, dimana meski baru berusia 21 tahun pada bulan Maret kemarin, dia sudah memiliki satu caps senior untuk Timnas Swedia, yang ia peroleh pada bulan Januari tahun ini.
Dia bermain terutama sebagai bek kiri, tetapi juga dapat digunakan dalam peran yang lebih maju sebagai gelandang sayap atau sebagai gelandang tengah. Peran inilah yang dibutuhkan pihak giallorossi untuk mengarungi musim depan.
Djurgardens sendiri baru membelinya dari Orebro SK setahun lalu dan ini akan menjadi pengalaman pertamanya di luar sepak bola Swedia.
Sedangkan AS Roma sendiri memang sangat aktif di bursa transfer musim panas ini, dimana mereka baru saja mendatangkan Enzo Le Fee dari Rennes. Dengan kehadiran Dahl, maka Roma kini masih membutuhkan enam pemain tambahan.
Artikel Tag: Samuel Dahl, AS Roma
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/gantikan-spinazzola-as-roma-sepakat-datangkan-samuel-dahl
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini