Gagal Gabung Udinese, Giovanni Fabbian Resmi Dilepas ke Bologna

Penulis: Uphit Kratos
Minggu 20 Agu 2023, 10:30 WIB
Giovanni Fabbian

Giovanni Fabbian

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Inter Milan diklaim telah menyetujui penjualan Giovanni Fabbian senilai 5 juta Euro ke Bologna. Nerazzurri menyertakan opsi buyback senilai 12 juta Euro.

Giovanni Fabbian merupakan salah satu pemain muda Inter Milan, yang sebelumnya telah ditetapkan bergabung dengan Udinese sebagai bagian dari kesepakatan transfer Lazar Samardzic, bersama dengan uang tunai sebesar 15 juta Euro.

Namun rencana transfer tersebut gagal total karena ayah dari Samardzic dan tim negosiasinya tiba-tiba menuntut lebih banyak uang dalam bentuk komisi dan gajinya.

Hal itu membuat seluruh kesepakatan batal setelah satu minggu negosiasi, sehingga Fabbian mencari alternatif lain. Menurut laporan malam ini, kesepakatan telah tercapai untuk gelandang berusia 20 tahun itu untuk bergabung dengan Bologna.

Biaya transfernya adalah 5 juta Euro dalam bentuk tunai, namun Inter dilaporkan memasukkan opsi pembelian kembali senilai 12 juta Euro. Hal itu juga menjadi bagian dari rencana jika Fabbian pergi ke Udinese.

Fabbian sendiri merupakan produk akademi muda Inter dan menghabiskan musim lalu sebagai pemain pinjaman di Serie B bersama Reggina.

Penampilannya yang impresif di Serie B tidak lantas membuat pelatih Simone Inzaghi terkesan. Sejak awal bursa transfer musim panas dibuka, Fabbian sudah masuk dalam daftar prioritas untuk dijual, meski Inter tetap akan memasukkan klausul buyback.

Ini dilakukan agar pihak nerazzurri tidak mengalami kerugian, ketimbang melepasnya dengan skema pinjaman seperti musim lalu.

Artikel Tag: giovanni fabbian, Inter Milan, Bologna

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/gagal-gabung-udinese-giovanni-fabbian-resmi-dilepas-ke-bologna
895  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini