Gabriel Jesus Dapat Motivasi Baru Jelang Laga Melawan Crystal Palace
Berita Liga Inggris: Gabriel Jesus memperkirakan pertandingan sengit lainnya saat Arsenal bertandang ke markas Crystal Palace akhir pekan ini dalam laga lanjutan Premier League.
Pernyataan ini disampaikan setelah striker asal Brasil itu mencetak hat-trick di babak kedua untuk membantu Arsenal menang 3-2 atas Palace dalam laga perempat final Piala Liga pada Rabu (18/12).
Arsenal, yang saat ini berada di posisi ketiga klasemen, akan mencoba mematahkan tren negatif mereka di Premier League setelah gagal meraih kemenangan dalam dua pertandingan terakhir. Di sisi lain, Crystal Palace yang berada di peringkat ke-15 belum terkalahkan dalam lima laga liga terakhir, membuat pertandingan ini semakin menarik untuk disimak.
"Mereka punya banyak kualitas di lini depan, tengah, dan belakang, jadi kami harus bersaing," kata Jesus kepada situs resmi Arsenal. "Kami tahu ini tidak mudah, seperti hari ini, mereka punya pemain berkualitas, tim kuat, itu akan jadi perang lagi, dan kami harus berusaha memenangkan pertandingan."
Gabriel Jesus, yang belum mencetak gol di Premier League musim ini, berharap dapat membawa momentum positif dari performa gemilangnya di Piala Liga. Pemain berusia 27 tahun itu mengaku mendapatkan motivasi tambahan setelah berjalan ke lapangan bersama putrinya.
"Saya merasakan tekanan di pundak saya untuk mencetak gol hari ini, dan kemudian saya berjalan ke lapangan bersama putri saya juga, jadi dia memberi saya kekuatan, senyuman, segalanya," ujar Jesus.
Artikel Tag: Gabriel Jesus, Premier League, Crystal Palace
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/gabriel-jesus-dapat-motivasi-baru-jelang-laga-melawan-crystal-palace
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini