Friedkin Group Konfirmasi Kesepakatan Akuisisi Saham Everton
Berita Liga Inggris: Friedkin Group, pemilik AS Roma konfirmasi kesepakatan untuk mengakuisisi saham mayoritas Everton, namun mereka tidak akan menjual klub Serie A tersebut.
Friedkin Group dan Everton mengkonfirmasi dalam sebuah pernyataan bersama pada hari Senin jika mereka saat ini mereka telah mencapai kesepakatan atas pengambilalihan klub.
Laporan sebelumnya mengklaim jika pemilik AS Roma tersebut akan berinvestasi sekitar 500 juta Euro untuk mengakuisisi klub Liga Premier tersebut. Namun, ini tidak berarti mereka akan berusaha menjual Giallorossi.
“Akuisisi ini tidak berarti mereka akan menarik diri dari Roma,” kata koresponden Sky Sport Italia Angelo Mangiante.
"Kami tahu akan ada perpecahan, dengan kehadiran Dan Friedkin yang lebih banyak di Liverpool, di klub baru, karena menjadi bagian dari Liga Primer adalah salah satu target mereka.”
“Itu adalah liga tempat Everton berada di posisi terbawah dengan satu hasil imbang dan empat kekalahan, tetapi seperti yang mereka katakan [dalam pernyataan], mereka ingin menjamin stabilitas untuk masa depan.”
"Mereka juga mengatakan bahwa mereka berkomitmen untuk merampungkan stadion baru. Ini adalah elemen tambahan yang meyakinkan Friedkin untuk melakukan investasi ini, dan mereka memiliki target yang sama di Roma," lanjut Mangiante.
“Di kedua bidang ini, Dan akan lebih dekat dengan Liga Premier, sementara putranya Ryan akan mengikuti Roma dengan ketat, tetapi mereka tidak akan menyerah.”
Keluarga Friedkins mendapat kecaman di ibu kota Italia menyusul pemecatan legenda klub Daniele De Rossi setelah hanya empat pertandingan. CEO Lina Souloukou juga mengundurkan diri, beberapa jam sebelum pertandingan Serie A melawan Udinese.
Artikel Tag: Friedkin Group
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/friedkin-group-konfirmasi-kesepakatan-akuisisi-saham-everton
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini